Ganjar Pranowo Mampu Galang Suara dari Kaum Perempuan karena Sosoknya Mengayomi

Sabtu, 30 September 2023 - 23:28 WIB
loading...
Ganjar Pranowo Mampu...
Capres 2024 Ganjar Pranowo dinilai dapat menggaet mayoritas suara dari kalangan perempuan pada Pilpres 2024. Foto: Dok MPI
A A A
JAKARTA - Capres 2024 Ganjar Pranowo dinilai dapat menggaet mayoritas suara dari kalangan perempuan pada Pilpres 2024. Ganjar memiliki aura yang akan mendorong pemilih dari kaum perempuan .

"Mengapa Ganjar disukai banyak perempuan, mungkin karena aura yang dimunculkan dan ekspresi yang ditampilkan menimbulkan rasa simpati sehingga mereka menyukai," ujar pengamat politik dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Siti Zuhro dikutip dari Antara, Minggu (24/9/2023).



Karakter pemilih perempuan melihat sosok pemimpin akan mempengaruhi dan dapat mengukur elektabilitas kandidat capres. “Apakah capres sosok yang baik, cool, dan asyik untuk disapa serta diajak bicara," katanya.

Perempuan cenderung memiliki empati yang tinggi, termasuk dalam memilih calon pemimpin. Karena itu, biasanya perempuan akan memilih capres yang terlihat memahami, memperhatikan dan melindungi karena secara umum perempuan menyukai sosok laki-laki yang memiliki perhatian, baik hati, serta mau memahami.

Figur kebapakan dan faktor keluarga menjadi pertimbangan dalam memilih seorang pemimpin. "Seperti apa keluarganya, harmonis kah, penuh rasa sayang kah ke istri dan anaknya," ucapnya.

Pendapatnya didasarkan pada Pilpres 2004 di mana saat itu Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang menjadi idola para perempuan terutama kalangan Ibu-Ibu.

Meski saat itu menghadapi Megawati Soekarnoputri, namun SBY bisa meraih mayoritas suara pemilih.
“Pada dasarnya, perempuan ternyata tidak memilih calon perempuan. Data empiris ini ditunjukkan dari pengalaman pemilu selama ini, yaitu calon perempuan belum tentu dipilih oleh pemilih perempuan," ungkap Siti.

Berdasarkan data dihimpun dari hasil survei terhadap 1.364 responden di 38 provinsi pada 27 Juli hingga 7 Agustus 2023 menunjukkan Ganjar memiliki elektabilitas tertinggi di kalangan pemilih perempuan.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Peringatan Hari Kartini,...
Peringatan Hari Kartini, Perindo Dorong Perempuan Berani Bersuara
Megawati: Perempuan...
Megawati: Perempuan adalah Tiang Negara, jika Rapuh, Tergulinglah Masa Depan Bangsa
Pelanggaran HAM dan...
Pelanggaran HAM dan Kehidupan Tragis Perempuan Korea Utara
Banyak Kader PDIP Minta...
Banyak Kader PDIP Minta Megawati Jadi Ketum Lagi
Dukung MBG, Aktivis...
Dukung MBG, Aktivis Perempuan Bagikan Ratusan Paket Makanan ke SLBN 7 Jakarta
KNPRI: Kejagung Jangan...
KNPRI: Kejagung Jangan Tebang Pilih Kasus Hukum
Muncul Ormas Gerakan...
Muncul Ormas Gerakan Rakyat, Partai Perubahan Konsisten Capreskan Anies
Vanita Naraya Tekankan...
Vanita Naraya Tekankan Pentingnya Perempuan dalam Ketahanan Negara
Prabowo: Sebetulnya...
Prabowo: Sebetulnya Aneh Baru 100 Hari Bekerja Sudah Dipaksa Dicalonkan di 2029
Rekomendasi
Kisaran Gaji Lulusan...
Kisaran Gaji Lulusan S1 Harvard University Berdasar Hasil Survei
UNJ Wisuda 2.026 Lulusan...
UNJ Wisuda 2.026 Lulusan di GOR Berstandar Internasional, Ini Pesan Rektor
Diperkuat Drifter Senior,...
Diperkuat Drifter Senior, Al Ghazali Optimistis Seven Speed Motorsport Moncer Prestasi
Berita Terkini
Profil Kolonel Inf R...
Profil Kolonel Inf R Marlon I Silalahi, Peraih Adhi Makayasa yang Jadi Dansat 81 Kopassus
30 menit yang lalu
Bertemu Penasihat Khusus...
Bertemu Penasihat Khusus Presiden, Heikal: Program MBG Perkuat Pertahanan Nasional
51 menit yang lalu
Kejari Jakpus Kantongi...
Kejari Jakpus Kantongi Nama-nama Tersangka Korupsi PDNS Komdigi
56 menit yang lalu
Isu Matahari Kembar...
Isu Matahari Kembar Muncul dari Hasil Rentetan Peristiwa
6 jam yang lalu
Bareskrim Tangguhkan...
Bareskrim Tangguhkan Penahanan 4 Tersangka Kasus Pagar Laut Tangerang, Termasuk Kades Kohod
6 jam yang lalu
Tim Hukum Hasto Sebut...
Tim Hukum Hasto Sebut Adanya Dugaan Pencatutan Nama Pimpinan Partai oleh Saeful Bahri
6 jam yang lalu
Infografis
Militer Israel Terapkan...
Militer Israel Terapkan Jeda karena Tak Mampu Hadapi Hamas
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved