Sekjen Ganjarian Spartan Sesalkan PSI Lupakan Perang Narasi dengan Gerindra

Selasa, 08 Agustus 2023 - 06:36 WIB
loading...
Sekjen Ganjarian Spartan...
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Ganjarian Spartan Dwi Kundoyo menyesalkan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) melupakan perang narasi dengan Partai Gerindra pada pemilu sebelumnya dengan menerima kunjungan Prabowo Subianto. Foto/Riana Rizkia
A A A
JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Ganjarian Spartan Dwi Kundoyo menyesalkan Partai Solidaritas Indonesia ( PSI ) melupakan perang narasi dengan Partai Gerindra pada pemilu sebelumnya dengan menerima kunjungan Prabowo Subianto. Dia menyayangkan, adu argumen antara PSI dan Gerindra dilupakan elite PSI dengan menerima kunjungan Prabowo.

"Jejak PSI saling counter saat pilpres pada tahun 2014-2019 antara PSI dan Gerindra, antara PSI dengan pendukung Prabowo itu saling counter kan? Rasanya tidak mungkin hanya dengan kehadiran Prabowo terus kemudian PSI melupakan apa yang mereka saling counter," kata Dwi Kundoyo di Cikini, Senin (7/8/2023).

Saat perang narasi, Dwi Kundoyo ikut berpartisipasi, hal itu lantaran dirinya pada waktu itu menjadi salah satu caleg dari PSI. Dwi Kundoyo pun menyinggung PSI pernah memberikan sertifikat kepada Prabowo sebagai capres pembohong terlebay.



"Kemudian Pada beberapa hari lalu tiba-tiba Prabowo muncul, ini rasanya sangat mustahil jika tidak ada pembicaraan di balik layarnya terlebih dahulu," katanya.

Mundur dari PSI


Kader PSI sekaligus Sekjen Ganjarian Spartan Dwi Kundoyo menegaskan bahwa dirinya mundur dari keanggotaan partai dan bakal calon legislatif (bacaleg) DPRD DKI Jakarta dari PSI. Langkah itu juga diambil oleh Estugraha (Egha) yang merupakan Wakil Ketua Umum Ganjarian Spartan, sekaligus Caleg DPRD PSI dari Dapil 4, Kota Bogor.

Dwi Kundoyo mengatakan, setelah ini dirinya dan Egha tidak akan bergeser ke partai lain. Mereka, kata Dwi, akan fokus pada pemenangan Ganjar melalui Ganjarian Spartan.

"Tidak (ke partai lain). Ganjarian Spartan sebenarnya dari awal pendirian kita fokus untuk memenangkan ganjar pranowo dalam kontestasi presiden di 2024. Ganjarian Spartan kini fokus untuk mengembangkan infrastruktur organisasi, khusunya di 11 provinsi prioritas," kata Dwi Kundoyo.

Hal senada dikatakan Egha. Dia menegaskan dirinya tidak akan menjadi bacaleg dari partai lain, karena ingin fokus memenangkan Ganjar. "Saya tambahkan sedikit, saya termasuk baleg dari Ganjarian Spartan untuk DPRD Kota Bogor Dapil 4 tadi terkait dengan pertanyaan bahwa apakah fokus tidak mencaleg lagi di tempat lain? Insyaallah kami akan fokus di Ganjarian Spartan," kata Egha.

"Dengan keluarnya kami dari pencalegan dari PSI ini, membuat kami untuk kembali giat dan fokus di Ganjarian Spartan khusus bagaimana memenangkan Pak Ganjar di 2024," sambungnya.

Sebagai informasi, Dwi Kundoyo menyatakan sikap untuk mundur dari pencalegan PSI, bahkan ia juga keluar dari keanggotaan partai tersebut. Hal itu ia lakukan setelah melihat kunjungan yang dilakukan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto ke kantor DPP PSI pada Rabu (2/8/2023).

Menurut Dwi Kundoyo, apa yang dilakukan Prabowo mencederai apa yang ia perjuangkan sebagai kader PSI, yakni memenangkan Ganjar Pranowo.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
PSI Yakin Ada Alasan...
PSI Yakin Ada Alasan Kuat di Balik Penundaan Pengangkatan CPNS dan PPPK
Profil Hashim Djojohadikusumo,...
Profil Hashim Djojohadikusumo, Adik Prabowo Subianto yang Jarang Diketahui Publik
Menebak Dampak PSI Adopsi...
Menebak Dampak PSI Adopsi Konsep Partai Super Tbk ala Jokowi
PSI Dukung Kejagung...
PSI Dukung Kejagung Miskinkan Para Tersangka Korupsi Pertamina
PSI Perorangan Jadi...
PSI Perorangan Jadi Kendaraan Politik Baru Jokowi? Begini Analisis Pengamat
Penunjukan Belasan Kader...
Penunjukan Belasan Kader PSI di Struktur OMO FOLU Net Sink, Komisi IV DPR: Potensi Konflik Kepentingan
DPR Minta Menhut Raja...
DPR Minta Menhut Raja Juli Jelaskan Proses Perekrutan 11 Kader PSI Jadi Pejabat FOLU Net Sink 2030
Banyak Kader PSI Dapat...
Banyak Kader PSI Dapat Jabatan di OMO FOLU Sink 2030 Bergaji Puluhan Juta, Ini Kata Menhut Raja Juli
Jubir PSI Sebut OMO...
Jubir PSI Sebut OMO FOLU Tak Bebani Anggaran Negara
Rekomendasi
Bobon Santoso Soroti...
Bobon Santoso Soroti 2 Kejanggalan Konten Masak Willie Salim, Menu Buka Puasa Dimasak Jam 7 Malam
Ceroboh, AS Tak Sengaja...
Ceroboh, AS Tak Sengaja Bocorkan Rencana Perang Melawan Houthi kepada Wartawan
4 Artis Indonesia Mualaf...
4 Artis Indonesia Mualaf saat Ramadan 2025, Celine Evangelista Tergerak Hatinya Pelajari Islam
Berita Terkini
Waspada, Periode Mudik...
Waspada, Periode Mudik pada 25-31 Maret 2025 Dilanda Hujan Angin Kencang
47 menit yang lalu
Profil Veronica Yulis...
Profil Veronica Yulis Prihayati, Polwan Istri Eks Panglima TNI Yudo Margono
1 jam yang lalu
Mudik Lebaran 2025,...
Mudik Lebaran 2025, Ini Lokasi Kuliner untuk Sahur-Buka Puasa di Pantura Cirebon
1 jam yang lalu
3 Anggota TNI AL Terdakwa...
3 Anggota TNI AL Terdakwa Penembakan Bos Rental Divonis Hari Ini
2 jam yang lalu
BPJPH-Yayasan Rekat...
BPJPH-Yayasan Rekat Cinta Indonesia Teken MoU Program Sertifikasi Halal
2 jam yang lalu
Antara Hukum dan Kekuasaan
Antara Hukum dan Kekuasaan
2 jam yang lalu
Infografis
10 Kota dengan Konsumsi...
10 Kota dengan Konsumsi Gorengan Tertinggi di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved