Erick Thohir Dominasi Bursa Cawapres di Survei Indikator

Selasa, 25 Juli 2023 - 14:05 WIB
loading...
Erick Thohir Dominasi...
Menteri BUMN Erick Thohir mendominasi bursa calon wakil presiden (cawapres) versi lembaga survei Indikator Politik Indonesia (IPI). Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir mendominasi bursa calon wakil presiden (cawapres) versi lembaga survei Indikator Politik Indonesia (IPI). Terekam dalam hasil survei terbaru dari IPI periode 20 hingga 24 Juni 2023, Erick mendominasi perolehan elektabilitas cawapres secara personal maupun berpasangan.

Secara personal, Erick Thohir selalu unggul dalam simulasi 22,17% dan 5 nama cawapres. Ketum PSSI ini terekam selalu menempati posisi pertama mengungguli para kandidat cawapres lain.

Baca juga: Ditanya Tampil Bareng Prabowo dan Erick, Jokowi: Enggak Ada Hubungan dengan Pilpres

Seperti di simulasi 22 nama, Erick Thohir bertengger di posisi pertama dengan elektabilitas sebesar 18,5%. Posisi ini tidak berubah di simulasi 17 nama dengan elektabilitas sebesar 19,0%.

Kemudian di simulasi 5 nama, Erick Thohir tetap berada di posisi pertama cawapres dengan elektabilitas sebesar 22,9%. Direktur Eksekutif IPI, Burhanuddin Muhtadi mengatakan dukungan kepada eks Presiden Inter Milan tersebut belakangan mengalami tren kenaikan elektabilitas.

Berbeda dengan pesaingnya seperti Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil yang tengah mengalami tren penurunan. “Untuk cawapres hasilnya begini, Erick Thohir menempati peringkat pertama. Dukungan terhadap Erick Thohir meningkat, sementara nama lain cenderung stagnan dan menurun,” terang Burhanuddin dikutip, Selasa (25/7/2023).

Hal yang sama terlihat ketika simulasi berpasangan dengan Capres PDIP Ganjar Pranowo ataupun Capres Gerindra Prabowo Subianto. Erick Thohir terekam mampu menjadi kunci kemenangan dua capres tersebut di dalam simulasi.

Dalam simulasi, Ganjar Pranowo-Erick Thohir berhasil mengungguli lawannya yakni Prabowo Subianto-Muhaimin Iskandar dan Anies Baswedan-Agus Harimurti Yudhyono (AHY). Ganjar-Erick Thohir terekam mendapatkan elektabilitas tertinggi di angka 37,6%, sedangkan Prabowo-Muhaimin di angka 32,7% dan Anies-AHY di angka 22,1%.

Begitu juga dengan Prabowo ketika menggandeng Erick Thohir berhasil mendapatkan elektabilitas tertinggi dari para pesaingnya. Elektabilitas tertinggi diperoleh duet Prabowo-Erick Thohir ketika berhadapan dengan pasangan Ganjar-Nasaruddin Umar dan Anies-Sandiaga Uno.

Prabowo-Erick Thohir terekam mendapatkan elektabilitas sebesar 37,0% sedangkan Ganjar-Nasaruddin di angka 32,8%, dan Anies-Sandiaga di angka 22,7%. Menanggapi hal ini, Burhanuddin menyatakan Erick Thohir memiliki daya dongkrak elektoral untuk pasangannya di angka 4%.

Baca juga: Elektabilitas Erick Thohir di Bursa Cawapres Konsisten Teratas

“Dalam simulasi tiga nama, Erick Thohir memberikan daya ungkit. Besarnya sekitar 4 persen. Masih tipis, tetapi dalam persaingan yang sungguh ketat saat ini, angka 4 persen itu adalah sangat penting untuk memenangkan Pilpres 2024,” pungkasnya.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Gandeng KPK, Upaya Erick...
Gandeng KPK, Upaya Erick Thohir Bangun Sistem Pengawasan Lebih Ketat
Peserta Program Mudik...
Peserta Program Mudik Gratis BUMN Tahun Ini Lampaui Target
Kejagung: Tak Ada Fakta...
Kejagung: Tak Ada Fakta Keterlibatan Erick dan Boy di Kasus Minyak Mentah Pertamina
Kejagung Sangkal Dokumen...
Kejagung Sangkal Dokumen Bocor yang Sebut Keterlibatan Erick Thohir
Prabowo Tunjuk Rosan...
Prabowo Tunjuk Rosan Roeslani Kepala Danantara, Erick Thohir Ketua Dewas
Siapkan Fungsi Komunikasi...
Siapkan Fungsi Komunikasi di Era Digital, Kementerian BUMN Gelar Workshop AI dan Komunikasi
KPK Dilarang Tangkap...
KPK Dilarang Tangkap Direksi dan Komisaris BUMN, Ini Kata Erick Thohir
Komparasi dengan Banyak...
Komparasi dengan Banyak Negara, Ekonomi RI Kuartal I/2025 Diklaim Lebih Baik
HUT ke-95 PSSI: Erick...
HUT ke-95 PSSI: Erick Thohir Ingin Cetak Sejarah Baru Sepak Bola Indonesia
Rekomendasi
Ternyata Ini yang Bikin...
Ternyata Ini yang Bikin Populasi Wuling Air ev Bisa Lebih dari 19.000 Unit
Apakah India Sekutu...
Apakah India Sekutu Israel? Simak Ulasan Lengkapnya
Robby Purba Ungkap Fakta...
Robby Purba Ungkap Fakta Mengejutkan tentang Syarla Marz di Bisikan Gaib
Berita Terkini
Wacana Kirim Anak Nakal...
Wacana Kirim Anak Nakal ke Barak Militer Jadi Kebijakan Nasional, JPPI: Ciptakan Generasi Patuh Buta
Siapa Jenderal Agus...
Siapa Jenderal Agus Subiyanto? Panglima TNI yang Disorot karena Anulir Mutasi 7 Perwira Tinggi
Polemik Pembinaan Siswa...
Polemik Pembinaan Siswa di Barak, Komisi X DPR: Harus Dikawal Agar Tetap Edukatif
Dedi Mulyadi Bina Siswa...
Dedi Mulyadi Bina Siswa Nakal di Barak Militer, Maarif Institute: Berpotensi Merusak Sistem Pendidikan
Penyidik KPK Rossa Purbo...
Penyidik KPK Rossa Purbo Sebut Hasto Talangi Rp400 Juta PAW Harun Masiku
Revitalisasi Paradigma...
Revitalisasi Paradigma Trilogi Kerukunan untuk Kebutuhan Umat Saat ini
Infografis
Rendang dan Gulai Masuk...
Rendang dan Gulai Masuk Daftar Rebusan Terenak di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved