Prabowo Puji Orang Batak Rata-rata Jagoan: Ada TB Simatupang hingga Luhut Binsar Pandjaitan

Jum'at, 07 Juli 2023 - 15:12 WIB
loading...
Prabowo Puji Orang Batak...
Menhan Prabowo Subianto menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Punguan Simbolon dohot Boruna Indonesia (PSBI) di Jakarta, Jumat (7/7/2023). FOTO/MPI/RIANA RIZKIA
A A A
JAKARTA - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Punguan Simbolon dohot Boruna Indonesia (PSBI) di Jakarta, Jumat (7/7/2023). Prabowo mengenang para pahlawan hingga koleganya saat masih aktif di TNI yang merupakan orang Batak .

Dalam sambutannya, Prabowo mengungkap fenomena orang Batak yang mayoritas pekerja keras. "Saya juga melihat suatu fenomena tentang orang Batak, orang Batak ini saya heran, kok juga di tentara begitu banyak orang Batak, rata-rata semua jagoan," kata Prabowo.

Ketua Umum Partai Gerindra itu kemudian menyebut pahlawan dan tokoh-tokoh TNI yang merupakan orang Batak.



"Saya lihat sejarah kita, ada TB Simatupang, ya kan, tokoh pada usia muda di Kepala Staf Perang, tangan kanan Sudirman, AH Nasution, banyak kali dan memang ciri khas orang Batak di tentara itu fisiknya kuat. Mahidin Simbolon jago tembak, jago fisik, orang-orang hebat semua. Feisal Tanjung, Luhut Binsar Pandjaitan," tutur Prabowo.

Tidak hanya itu, Prabowo juga menyebut sifat orang Batak selalu berbicara apa adanya dengan nada suara tinggi. Mereka juga memiliki etos kerja yang baik.

"Kalau orang (Jawa) itu halus, kalau ditawari makan minimal 3 kali, enggak, enggak, ketiga kali baru. Kalau orang Batak sekali ditawari langsung," kata Prabowo sambil berkelakar dan disambut gelak tawa peserta Rakernas.

Untuk itu, karena ada perbedaan suku, Prabowo berpesan agar masyarakat dapat selalu menjaga sikap toleransi dan kerukunan dengan tetap saling menghargai.



"Saudara harus bangga dengan silsilah latar belakang. Mereka yang tidak mengerti asal usul mereka kadang-kadang bingung dengan alam yang penuh dengan dinamika, persaingan. Jadi kita harus selalu hormat dan bangga dengan orang tua, sesepuh, adat, asal usul kita," ucapnya.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Prabowo Minta Wadah...
Prabowo Minta Wadah Makan Bergizi Gratis Bikinan Lokal
Luhut: Prabowo Perintahkan...
Luhut: Prabowo Perintahkan TNI-Polri Tindak Tegas Ormas Pelaku Pungli ke Pengusaha
Luhut hingga Sri Mulyani...
Luhut hingga Sri Mulyani Temui Prabowo di Istana, Bahas Apa?
Presiden Prabowo Panggil...
Presiden Prabowo Panggil Menko Airlangga, Ini yang Dibahas
Sepakat Prabowo Bangun...
Sepakat Prabowo Bangun Tahanan Koruptor di Pulau Terpencil, KPK: Tak Perlu Makanan, Cukup Alat Pertanian
Celetuk Prabowo: Politisi...
Celetuk Prabowo: Politisi Tuh Enggak Pernah Berhenti Kampanye
Kelakar Prabowo: Bu...
Kelakar Prabowo: Bu Khofifah Cocok Jadi Perdana Menteri
Ditanya soal RUU TNI,...
Ditanya soal RUU TNI, Prabowo Lambaikan Tangan dan Bilang Terima Kasih
Soal Penundaan CPNS...
Soal Penundaan CPNS dan PPPK, Prabowo: Lagi Diurus Semuanya
Rekomendasi
Serambi MyPertamina...
Serambi MyPertamina Siap Layani Pemudik Istirahat di Jalur Mudik
Kronologi Pengungkapan...
Kronologi Pengungkapan Kasus Mutilasi Buron Kasus Penipuan di Tangerang, Tubuh Dipotong 8 Bagian
Buron Kasus Penipuan...
Buron Kasus Penipuan Ditemukan Tewas di Tangerang, Jasadnya Dimutilasi dan Dimasukkan ke Dalam Freezer
Berita Terkini
Prabowo Instruksikan...
Prabowo Instruksikan Perbaikan Jalan Rusak sebelum Lebaran
15 menit yang lalu
Buka Puasa Bersama,...
Buka Puasa Bersama, Jokowi dan Surya Paloh Kompak Tanya RUU TNI ke Puan
57 menit yang lalu
IJTI Kecam Teror Kepala...
IJTI Kecam Teror Kepala Babi ke Kantor Tempo, Desak Polisi Usut Tuntas
1 jam yang lalu
Teror Kepala Babi ke...
Teror Kepala Babi ke Jurnalis Tempo, Istana: Itu Problem Mereka, Nggak Bisa Kita Tanggapi Apa-apa
1 jam yang lalu
Koalisi Masyarakat Sipil...
Koalisi Masyarakat Sipil Soroti Kewenangan Sangat Besar Polisi di RUU KUHAP
2 jam yang lalu
Festival Ramadan 2025,...
Festival Ramadan 2025, Kemenag Luncurkan Beasiswa hingga Distribusi 1 Juta Bingkisan
2 jam yang lalu
Infografis
Usia Pensiun Prajurit...
Usia Pensiun Prajurit TNI dari Pangkat Terendah hingga Tertinggi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved