PPP Tunjuk Sandiaga Uno Jadi Ketua Bappilu Nasional dan Cawapres Ganjar

Sabtu, 17 Juni 2023 - 11:51 WIB
loading...
PPP Tunjuk Sandiaga...
Sandiaga Uno resmi ditunjuk PPP sebagai cawapres Ganjar Pranowo sekaligus ketua Bappilu. Foto/istimewa
A A A
JAKARTA - Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) VI PPP berakhir. Salah satu keputusan yang dibacakan Sekjen PPP Arwani Thomafi, partai berlambang kakbah itu menunjuk Sandiaga Uno sebagai ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) dan resmi diusung sebagai calon wakil presiden (cawapres).

'Rapimnas VI PPP menugaskan saudara H. Sandiaga Salahuddin Uno sebagai Ketua Badan Pemenangan Pemilu Nasional (Bappilu Nasional) Partai Persatuan Pembangunan dengan tugas pokok pemenangan Partai Persatuan Pembangunan dalam Pemilu Legislatif, Pemilu Presiden Wakil Presiden dan Pilkada serentak," ujar Arwani, Sabtu (17/6/2023).

Selain sebagai Ketua Bappilu, Sandi juga ditunjuk sebagai bakal calon wakil presiden untuk mendampingi PDIP Ganjar Pranowo.

"Rapimnas VI mengusulkan Sdr Sandiaga Salahudin Uno sebagai Cawapres untuk mendampingi Capres Ganjar Pranowo dan mengamanatkan kepada Ketum PPP untuk menyampaikan dan memperjuangkan nama Sandiaga Salahudin Uno sebagai cawapres dalam meja perundingan bersama Ketua Umum PDI Perjuangan Ibu Hj Megawati Soekarnoputri," tambah Arwani.



Ketua DPP PPP Achmad Baidowi seelumnya mengatakan tugas lebih berat menanti Sandiaga Uno setelah resmi bergabung dengan PPP. Tugas tersebut akan diumumkan dalam forum Rapimnas, 16-17 Juni 2023.

"Rapimnas juga akan membahas tugas yang akan diberikan kepada Pak Sandiaga Salahudin Uno termasuk juga beliau akan menyampaikan materi dalam salah satu sesi," ungkap Achmad Baidowi.

Lebih lanjut Achmad Baidowi menjelaskan pelaksanaan Rapimnas akan diikuti oleh seluruh perwakilan DPP dan DPW.

"Rapimnas ini akan diikuti DPP PPP dan 38 DPW seluruh Indonesia," pungkas Achmad Baidowi.
(muh)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Luncurkan Program Infaq...
Luncurkan Program Infaq Naik Kelas, Sandi Uno: Perkuat Ekonomi dan Berdayakan Umat
Buka Rapim TNI, Panglima...
Buka Rapim TNI, Panglima Agus Apresiasi Jajarannya Jaga Situasi Kondusif Pemilu 2024
KPU-Bawaslu Jakarta...
KPU-Bawaslu Jakarta Dapat Skor Indeks Kepatuhan Etik Penyelenggara Pemilu Terendah
Ganjar Ungkap Suasana...
Ganjar Ungkap Suasana Acara Ulang Tahun ke-78 Megawati di Istana Batu Tulis
Ganjar-Mahfud Kalah...
Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres 2024, Megawati: Ini Rekayasa dari Mana Pelajarannya?
Rommy Tegaskan Posisi...
Rommy Tegaskan Posisi Ketum PPP Terbuka bagi Siapa Pun, Termasuk Anies Baswedan
Mukernas PPP, Sandiaga...
Mukernas PPP, Sandiaga Uno Masuk Bursa Calon Ketua Umum
Setara Institute Nilai...
Setara Institute Nilai Kualitas Demokrasi Pilpres dan Pilkada 2024 Rendah
Habib Rizieq Bicara...
Habib Rizieq Bicara Hasil Pilpres dan Pilkada 2024, Ini Katanya
Rekomendasi
Kereta Lebaran Jarak...
Kereta Lebaran Jarak Jauh Masih Tersedia 1,4 Juta Kursi
Oknum Brimob Diduga...
Oknum Brimob Diduga Aniaya Karyawan Leasing di Kendari, Polda Sultra Lakukan Penyelidikan
Meta Siap Uji Coba Fitur...
Meta Siap Uji Coba Fitur Community Notes
Berita Terkini
Menyambut Mudik Lebaran...
Menyambut Mudik Lebaran 2025: Regulasi, Keamanan, dan Infrastruktur yang Diuji
3 menit yang lalu
Ridwan Kamil Ada di...
Ridwan Kamil Ada di Rumah saat KPK Menggeledah Kediamannya
9 menit yang lalu
NU Gallery Gelar IPE...
NU Gallery Gelar IPE 2025, Diplomasi Budaya Indonesia-Rusia Kian Erat
1 jam yang lalu
DPR Harap Sistem Baru...
DPR Harap Sistem Baru Pengiriman Pekerja Migran Indonesia ke Saudi Bisa Maksimalkan Perlindungan
1 jam yang lalu
Sambut HUT ke-25, BMI...
Sambut HUT ke-25, BMI Gelar Pasar Murah
1 jam yang lalu
Konstruksi Perkara OTT...
Konstruksi Perkara OTT KPK Dugaan Suap Proyek Dinas PUPR OKU
2 jam yang lalu
Infografis
Pertengkaran Trump dan...
Pertengkaran Trump dan Zelensky Picu Perpecahan NATO
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved