Partai Perindo Dukung Ganjar Pranowo, HT: PDIP Partai Paling Siap

Jum'at, 09 Juni 2023 - 15:52 WIB
loading...
Partai Perindo Dukung Ganjar Pranowo, HT: PDIP Partai Paling Siap
Partai Persatuan Indonesia (Perindo) resmi mendukung bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024. Foto/MPI/Aziz Indra
A A A
JAKARTA - Partai Persatuan Indonesia ( Perindo ) resmi mendukung bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024. Dukungan itu deklarasikan Partai Perindo setelah menggelar silaturahmi dan kerja sama politik dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) mengungkapkan alasannya merapat ke PDIP. HT mengatakan, PDIP merupakan partai yang paling siap dalam Pilpres 2024 karena sudah memenuhi syarat presidential threshold atau ambang batas pencalonan presiden.

"PDIP adalah partai yang paling siap hari ini. Memenuhi (presidential) threshold 20 persen untuk mengusung capres, jadi ada satu kepastian untuk kita memulai satu perjuangan," kata HT di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro Nomor 58, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (9/6/2023).





Ketua Umum Partai Perindo --partai yang ditetapkan KPU bernomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024 itu-- melanjutkan, alasan berikutnya adalah kesamaan ideologi, yakni Pancasila serta sama-sama peduli dalam hal kesejahteraan rakyat.

Kemudian, yang tidak kalah penting, HT menyatakan terkait figur Ganjar Pranowo yang sama-sama memiliki pemahaman dalam membangun Indonesia perlu keberlanjutan dari apa yang sudah dibangun Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Membangun satu negara tentunya continuity itu penting sekali. Itu adalah tiga hal yang melatarbelakangi kenapa kami pada akhirnya memutuskan untuk bekerja sama politik dengan PDI Perjuangan," pungkasnya.
(rca)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1619 seconds (0.1#10.140)