Partai Perindo Optimistis Lolos ke Senayan, Berikut 2 Strategi Besar Hadapi Pemilu 2024

Selasa, 09 Mei 2023 - 18:33 WIB
loading...
Partai Perindo Optimistis...
Wakil Ketua Umum DPP Partai Perindo, Ferry Kurnia Rizkiyansyah membeberkan dua strategi besar Partai Perindo guna memantapkan langkah menuju Parlemen di Senayan. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Partai Persatuan Indonesia (Perindo) semakin optimistis menghadapi Pemilu 2024 yang diselenggarakan dalam kurun waktu 300-an hari ke depan. Perindo mengaku siap menghadapi tantangan merebut suara hati rakyat dalam pesta demokrasi dengan mengutamakan dua strategi besarnya.

Wakil Ketua Umum DPP Partai Perindo, Ferry Kurnia Rizkiyansyah membeberkan dua strategi besar Partai Perindo guna memantapkan langkah menuju Parlemen di Senayan. Ia mengatakan dua strategi besar tersebut menjadi kebijakan serentak yang dilaksanakan Partai Perindo hingga ke tingkat daerah.



"Proses pemilu ini menjadi sangat penting karena ini menjadi aktivitas atau sarana untuk memilih pejabat publik mulai dari tingkat kepala negara hingga kepala daerah," ujar Ferry dalam tayangan Podcast Aksi Nyata bertema Pemilu 2024, Partai Perindo Optimistis Lolos ke Senayan, Selasa (9/5/2023).

Mantan anggota KPU RI ini mengatakan strategi ini menjadi kebijakan utama dari Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo kepada seluruh jajaran kadernya di seluruh Indonesia. Dua strategi tersebut, lanjut Ferry, yakni penguatan kelembagaan dan bagaimana aktivitas-aktivitas untuk menjangkau potensi elektabilitas menjadi penting.

"Salah satu aspek yang kita lakukan adalah bagaimana kita merekrut tokoh-tokoh penting," jelas Ferry.

Perihal rekrutmen tokoh-tokoh penting tersebut, Ferry mengatakan harus mengutamakan nilai yang inklusif. Hal ini ditekankan guna selaras dengan pola gerak ideologi Partai Perindo yang mengutamakan penerimaan kepada semua kalangan.

"Maka tokoh-tokoh seperti Tuan Guru Bajang, saya, Tama S Langkun, Heri Budianto, Pak Mahyudin kemudian tokoh-tokoh lainnya dari militer, pengusaha, sipil, itu adalah bentuk inklusivitas dari Partai Perindo," tutur Ferry.

Untuk diketahui, dialog Podcast Aksi Nyata Partai Perindo yang bertemakan "Pemilu 2024, Partai Perindo Optimistis Lolos ke Senayan" digawangi oleh Herjuno Syahputra. Podcast tersebut ditayangkan dengan menghadirkan Ferry Kurnia sebagai Wakil Ketua Umum DPP Partai Perindo yang membahas strategi pemenangan pemilu dalam partai besutan Hary Tanoesoedibjo tersebut.



Podcast tersebut ditayangkan melalui Instagram Partai Perindo, RCTI+, Okezone, Sindonews.com, iNews.id, YouTube, Facebook, Twitter dan Website Partai Perindo.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Gelar Konsolidasi Hadapi...
Gelar Konsolidasi Hadapi Pemilu 2029, Partai Perindo Matangkan Strategi Politik
DPP dan DPW Partai Perindo...
DPP dan DPW Partai Perindo se-Jakarta Gelar Konsolidasi Hadapi Pemilu 2029
Hadiri Peluncuran Puspa...
Hadiri Peluncuran Puspa Daya, Keluarga Korban Kekerasan Seksual Akui Advokasi Perindo Gratis
Peringatan Hari Kartini,...
Peringatan Hari Kartini, Perindo Dorong Perempuan Berani Bersuara
Perindo Luncurkan Puspa...
Perindo Luncurkan Puspa Daya, Organisasi Sayap yang Fokus pada Perlindungan Perempuan, Anak, dan Disabilitas
Partai Perindo Anggap...
Partai Perindo Anggap Jawa Barat Sangat Penting untuk Segera Digarap Demi Menang Pemilu 2029
Partai Perindo Panaskan...
Partai Perindo Panaskan Mesin Politik Hadapi Pemilu 2029, Banten Jadi Titik Awal
Partai Perindo Dukung...
Partai Perindo Dukung KRIS BPJS untuk Tingkatkan Mutu Layanan Kesehatan yang Adil dan Merata
Andi Yuslim Patawari...
Andi Yuslim Patawari Temui 2 Sahabatnya yang Kini Jadi Wali Kota Parepare dan Bupati Sidrap
Rekomendasi
Pria Ini Ngebut dengan...
Pria Ini Ngebut dengan Tesla dan Tabrak Mati 3 Orang Sekeluarga, lalu Tertawa
Modus Salurkan Kredit...
Modus Salurkan Kredit Fiktif, Pegawai BUMDes di Kulonprogo Korupsi Rp1,058 Miliar
Maknai Hari Kartini,...
Maknai Hari Kartini, BRI Berdayakan Wanita Indonesia melalui Program BRInita
Berita Terkini
Yuldi Yusman Jabat Pelaksana...
Yuldi Yusman Jabat Pelaksana Tugas Dirjen Imigrasi Gantikan Saffar M Godam
34 menit yang lalu
Respons Wamenaker soal...
Respons Wamenaker soal Kemitraan Direksi Pegadaian dan Serikat Pekerja: Kunci Kemajuan Perusahaan
48 menit yang lalu
Puluhan Siswa di Cianjur...
Puluhan Siswa di Cianjur Keracunan MBG, Cak Imin Minta Kemenkes Cek Penyebabnya
51 menit yang lalu
12 Sepeda Mewah hingga...
12 Sepeda Mewah hingga 130 Helm Milik Ariyanto Bakri Disita Kejagung
1 jam yang lalu
Besok, Sidang Perdana...
Besok, Sidang Perdana Gugatan Jokowi Digelar Terbuka
1 jam yang lalu
Saksikan Malam Ini di...
Saksikan Malam Ini di The Prime Show Menteri Ke Solo, Silaturahmi Apa Dua Matahari? Bersama Dhiandra Mugni, Dahnil Anzar, San Salvator, dan Narasumber Lainnya, Hanya di iNews
1 jam yang lalu
Infografis
Daftar 6 Tim yang Lolos...
Daftar 6 Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Piala Asia 2023
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved