Rohaniawan Tonsea di Jakarta Dukung Yerry Tawalujan Maju di Pileg 2024

Rabu, 15 Maret 2023 - 18:09 WIB
loading...
Rohaniawan Tonsea di Jakarta Dukung Yerry Tawalujan Maju di Pileg 2024
Ketua Bidang Sosial dan Kesejahteraan Rakyat DPP Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Yerry Tawalujan mendapat dukungan dari rohaniwan Tonsea di Jakarta untuk maju di Pileg 2024 mendatang. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Dukungan terus mengalir kepada Ketua Bidang Sosial dan Kesejahteraan Rakyat DPP Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Yerry Tawalujan untuk maju di Pileg 2024 mendatang. Kali ini, rohaniwan Tonsea menyatakan dukungannya kepada pria yang akan maju sebagai Caleg DPR RI ini.

Ketua Persatuan Warga Talawaan (Pewarta) Jakarta Pendeta Arnold Tolud Bolung mengatakan dukungan diberikan lantaran Yerry mempunyai track record yang baik dalam dunia politik dan pelayanan. Kemudian, Yerry yang merupakan putra daerah Manado adalah salah satu tokoh penting dalam mengembangkan dunia pariwisata di Sulawesi Utara sebagai Duta Pariwisata setempat.



"Kami tidak hanya mendukung dengan doa tapi juga mendukung total di dapil dimana Pak Yerry akan maju sebagai caleg di Sulawesi Utara. Amin," ujar Pendeta Arnold yang dikutip, Rabu (15/3/2023).

Dukungan untuk Yerry juga datang dari Wakil Ketua Bidang Kerohanian Kerukunan Keluarga Kawanua (KKK) Pendeta Iwan Tangka. Menurutnya, sosok Yerry pantas didukung karena sudah banyak pengalaman.

Pendeta Iwan melanjutkan Yerry yang aktif di keagamaan juga akan menjadi berkah tersendiri bagi lingkungannya jika nanti berhasil terpilih menjadi anggota legislatif.

"Pak Yerry bukan orang kemarin, tapi sudah banyak pengalaman," ujarnya.

"Tuhan akan memakai Pak Yerry Tawalujan untuk menjadi berkat bagi banyak orang," sambungnya.

Dukungan kepada Yerry juga datang dari Rohaniawan Sulawesi Utara, Pendeta Shepherd. Dia merasa bangga daerahnya memiliki bacaleg yang aktif di berbagai kegiatan yang diharapkan menjadi modal penting nanti jika dipercaya masyarakat untuk duduk di Senayan.

"Kita lepas dan kita dukung dengan doa agar Tuhan menyertai dan agar perjuangannya tidak sia-sia," tutur Pendeta Shepherd.



"Sebagai hamba Tuhan, dari segi pengalaman, Pak Yerry sudah melayani di beberapa daerah dan bahkan sudah menjadi berkat di mancanegara, saya kira kelebihan-kelebihan yang dimiliki Pak Yerry Tawalujan itu menjadi modal berharga untuk melayani bangsa ini sebagai anggota DPR RI," pungkasnya.
(kri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1127 seconds (0.1#10.140)