4 Perwira Tinggi TNI yang Pernah Menjabat Komandan Pasukan Marinir 2, Salah Satunya Gubernur AAL

Kamis, 09 Februari 2023 - 13:24 WIB
loading...
A A A
Berikutnya ada Mayjen TNI (Mar) Ipung Purwadi. Dalam riwayatnya, perwira tinggi TNI AL ini juga pernah menjabat Danpasmar 2 pada periode 2019 sampai tahun 2021.

Mengutip keterangan dari laman Korps Marinir TNI AL, Ipung diketahui sebagai alumni Akademi Angkatan Laut (AAL) tahun 1990. Dengan pangkat Letnan Dua, dia bertugas sebagai Danton 1 Kompi E Yonif-4 (Mar) pada 1991.

Seiring waktu, pria kelahiran 3 Mei 1968 ini mulai dipercaya untuk mengisi berbagai posisi strategis. Sebut saja seperti Danlantamal X Jayapura Koarmatim (2017-2018), Danpasmar 2 (2019-2021), Ses Itjenal (2021-2022), hingga TA Pengkaji Bidang Kewaspadaan Nasional Lemhannas (2022-sekarang).

Baca juga : Panglima TNI Yudo Margono Mutasi 223 Perwira, Laksda Irvansyah Jadi Pangkogabwilhan I

3. Brigjen TNI (Mar) Suherlan

Brigadir Jenderal TNI (Mar) Suherlan menjadi salah perwira tinggi yang dimutasi dalam Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/114/2023 tertanggal 31 Januari 2023. Saat ini, dia menduduki posisi Wakil Komandan Korps Marinir (Wadan Kormar).

Suherlan lahir pada 24 September 1968. Perwira tinggi bintang 1 ini diketahui sebagai lulusan Akademi Angkatan Laut (AAL) 1990. Sebelum menjadi Wadan Kormar, dia juga diketahui pernah menduduki jabatan Komandan Pasukan Militer (Danpasmar) 2, tepatnya pada periode 2021 hingga 2023.

4. Brigjen TNI (Mar) Y. Rudy Sulistyanto

Brigjen TNI (Mar) Y. Rudy Sulistyanto merupakan perwira tinggi (pati) TNI AL yang saat ini menempati posisi Danpasmar 2. Sebelumnya, lulusan Akademi Angkatan Laut (AAL) 1991 ini juga pernah mengisi jabatan Danpasmar 3 periode 2021-2023.

Tak hanya itu, pria kelahiran Magetan, Jawa Timur pada 16 Januari 1970 ini juga pernah menyandang jabatan seperti Wadan Lantamal VI/Makassar (2020-2021), Pamen Mabesal (2020), Asops Dankormar (2018-2020), dan lain sebagainya.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1908 seconds (0.1#10.140)