Teman Diskusi Ceritakan Gaya Kepemimpinan TGB ketika Jadi Gubernur NTB
Sabtu, 06 Agustus 2022 - 22:54 WIB
JAKARTA - Akademisi Mataram yang sekaligus menjadi teman diskusi mantan Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Muhammad Zainul Majdi atau Tuan Guru Bajang (TGB) , Kadri menceritakan gaya kepemimpinan TGB saat menjadi pemimpin daerah tersebut.
Menurutnya, waktu itu TGB sering hadir dalam acara diskusi mingguan yang dihadiri lintas elemen masyarakat, baik dosen, LSM, mahasiswa, dan lain sebagainya. Dalam pertemuan itu, TGB menjadi pendengar yang baik atas keluhan maupun masukan dari semua elemen yang hadir.
"Di forum itulah (TGB) banyak mendengar (aspirasi masyarakat), itu gaya kepemimpinannya TGB," ujar Kadri kepada MNC Portal Indonesia, Sabtu (6/8/2022).
Dengan banyak mendengarkan, Kadri menyebutkan banyak TGB mempunyai banyak perspektif sebelum membuat atau memutuskan kebijakan.
Saat menyampaikan sambutan dalam acara pelantikan, Kadri menyatakan apa yang disampaikan TGB merupakan cerminan saat ia menjabat sebagai Gubernur NTB selam dua periode.
"Makanya saya lihat luar biasa konsistensinya TGB dalam style kepemimpinannya," ucapnya.
Diketahui, hari ini TGB secara resmi menjadi Ketua Harian Nasional DPP Partai Persatuan Indonesia (Perindo). Pelantikan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo dan beberapa pengurus DPP dan DPW beserta kader-kader Perindo.
Partai Perindo merupakan partai yang inklusif, terbuka bagi siapa saja yang ingin berjuang, turun tangan untuk Indonesia Sejahtera.
Lihat Juga: Jadi Waketum 5 Perindo, Angkie Yudistia Bakal Gunakan Pengalamannya untuk Kemenangan Partai
Menurutnya, waktu itu TGB sering hadir dalam acara diskusi mingguan yang dihadiri lintas elemen masyarakat, baik dosen, LSM, mahasiswa, dan lain sebagainya. Dalam pertemuan itu, TGB menjadi pendengar yang baik atas keluhan maupun masukan dari semua elemen yang hadir.
"Di forum itulah (TGB) banyak mendengar (aspirasi masyarakat), itu gaya kepemimpinannya TGB," ujar Kadri kepada MNC Portal Indonesia, Sabtu (6/8/2022).
Dengan banyak mendengarkan, Kadri menyebutkan banyak TGB mempunyai banyak perspektif sebelum membuat atau memutuskan kebijakan.
Saat menyampaikan sambutan dalam acara pelantikan, Kadri menyatakan apa yang disampaikan TGB merupakan cerminan saat ia menjabat sebagai Gubernur NTB selam dua periode.
"Makanya saya lihat luar biasa konsistensinya TGB dalam style kepemimpinannya," ucapnya.
Diketahui, hari ini TGB secara resmi menjadi Ketua Harian Nasional DPP Partai Persatuan Indonesia (Perindo). Pelantikan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo dan beberapa pengurus DPP dan DPW beserta kader-kader Perindo.
Partai Perindo merupakan partai yang inklusif, terbuka bagi siapa saja yang ingin berjuang, turun tangan untuk Indonesia Sejahtera.
Lihat Juga: Jadi Waketum 5 Perindo, Angkie Yudistia Bakal Gunakan Pengalamannya untuk Kemenangan Partai
(kri)
tulis komentar anda