Perpanjang Operasi Satgas Nemangkawi, Polri Kedepankan Pendekatan Kesejahteraan

Selasa, 04 Januari 2022 - 17:39 WIB
Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan mengatakan, operasi Satgas Nemangkawi diperpanjang hingga 25 hari ke depan. Foto/SINDOnews
JAKARTA - Polri resmi memperpanjang masa operasi Satuan Tugas (Satgas) Nemangkawi di Papua. Dalam operasi kali ini, pendekatan yang dilakukan lebih menitikberatkan pada kesejahteraan masyarakat.

"Saat ini satgas sedang melakukan persiapan dengan operasi nantinya lebih melakukan pendekatan terhadap kesejahteraan," kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan kepada awak media, Jakarta, Selasa (4/1/2022).





Ramadhan menyebut, harapan pendekatan kesejahteraan tersebut agar ke depannya tidak kembali terjadi korban kekerasan. "Tentunya dengan harapan agar tidak ada lagi korban kekerasan. Karena tahun ini akan dilaksanakan operasi dengan cara bertindak dan target operasi di wilayah yang berbeda," ujar Ramadhan.



Dalam hal ini, kata Ramadhan, masa Operasi Satgas Nemangkawi bakal berjalan selama 25 hari ke depan berdasarkan hasil analisa dan evaluasi (Anev) yang dilakukan jajaran Polri bersama TNI sebelum masa operasi berakhir Desember 2021 lalu.

Waktu 25 hari tersebut, menurut Ramadhan, menjadi masa persiapan kepolisian untuk melanjutkan operasi kewilayahan oleh Polda Papua. "Nantinya Operasi Nemangkawi itu jadi operasi kewilayahan di bawah komando Polda Papua," tutup Ramadhan.
(cip)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More