Jokowi Targetkan 20 Ribu Tes Covid Per Hari

Kamis, 04 Juni 2020 - 11:56 WIB
Petugas mengambil sampel cairan hidung warga pada rapid test Covid-19 yang digelar oleh Badan Intelijen Negara (BIN) di Surabaya, Jawa Timur, Rabu (3/6/2020). Foto/SINDOnews/Ali Masduki
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan apresiasinya karena target tes Covid-19 yang ditetapkannya dapat tercapai. Seperti diketahui, Jokowi memberikan target tes Covid-19 sebanyak 10 ribu per hari.

"Untuk pengujian spesimen saya kira saya menyampaikan terima kasih bahwa target pengujian spesimen yang dulu saya targetkan 10 ribu, ini sudah terlampaui," kata Jokowi saat membuka rapat terbatas, Kamis (4/6/2020).

Jokowi pun memberikan target tes kepada jajarannya. Dia memberikan target dua kali lipat dari sebelumnya. "Dan saya harapkan target berikutnya, ke depan adalah 20 ribu per hari. Ini harus mulai kita rancang menuju ke sana," ujarnya. ( ).

Target 10 ribu tes per hari ini diberikan Jokowi pada awal April lalu. Namun, membutuhkan waktu untuk mencapainya karena adanya keterbatasan sumber daya manusia (SDM) di laboratorium. (Baca Juga: BIN Gencarkan Tes Corona di Surabaya).
(zik)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More