Ketua Umum MUI Kecelakaan di Tol Semarang-Salatiga, KH Cholil Nafis: Beliau Hanya Memar

Kamis, 12 Agustus 2021 - 10:09 WIB
Ketua Umum MUI KH Miftachul Akhyar. Foto/Istimewa
JAKARTA - Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) KH Miftachul Akhyar mengalami kecelakaan di Tol Semarang-Salatiga, Jawa Tengah, Kamis (12/8/2021) pagi. Kiai Miftachul dikabarkan hanya memar.

Ketua MUI KH Cholil Nafis mengabarkan bahwa kondisi Kiai Miftah dalam kondisi baik. Siang ini sudah diizinkan pulang. "Tapi alhamdulillah beliau hanya memar. Siang ini sudah boleh pulang. Dan OTW Surabaya," ujarnya.

Sebelumnya, Sekum MUI Amirsyah Tambunan mengatakan, mobil yang membawa ketum MUI dari Jakarta menuju Surabaya mengalami kecelakaan di Tol Semarang-Salatiga sekitar pukul 05.30 WIB.

"Alhamdulillah Kiai Miftach dan pendamping dalam keadaan sehat dan sudah mendapatkan penanganan medis di RS Salatiga," ujarnya kepada SINDOnews.

Amirsyah juga memohon doa agar Kiai Miftachul Akhyar senantiasa sehat. "Kita doakan semoga Pak Kiai Miftah dan keluarga dijaga Allah, sehingga sehat walafiat. Menurut yang sudah menjenguk beliau sehat wal 'afiat, bisa komunikasi dengan baik dan segera kembali ke kediaman di Surabaya," jelasnya.
(zik)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More