Sekjen Gerindra Minta Distribusi Vaksin Covid-19 ke Jabar Lebih Cepat

Minggu, 08 Agustus 2021 - 11:45 WIB


Saat rakyat sedang berjuang di tengah kesulitan ekonomi akibat pandemi, kata dia, Partai Gerindra harus hadir di tengah mereka. "Partai Gerindra akan terus berjuang untuk rakyat Jawa Barat. Karena Gerindra adalah partai rakyat. Saya perintahkan kepada seluruh anggota DPRD fraksi Gerindra di provinsi, kabupaten, dan kota di Jawa Barat untuk mendukung segala bentuk kebijakan yang dikeluarkan pemerintah daerah masing-masing," ujarnya.

Hal tersebut, kata Ahmad Muzani, dapat dilakukan dengan cara melakukan persetujuan terkait apa yang diminta oleh kepala daerahnya seperti pembahasan anggaran dan kebijakan lainnya terkait penanganan Covid-19 di Jawa Barat.

"Kami minta kepada kawan-kawan seluruh anggota DPRD Jawa Barat di tingkat provinsi, kabupaten, dan kota untuk memprioritaskan pemberian apresiasi oleh pemerintah daerahnya masing-masing kepada nakes, aparat, petugas pemulsaran, supir ambulans yang secara sukarela bekerja mempertaruhkan nyawa mereka sebagai garda terdepan penanganan Covid-19," kata Ahmad Muzani.

Ketua DPD Gerindra Jawa Barat, Taufik Hidayat mengatakan pihaknya telah memberikan instruksi kepada seluruh kader Gerindra Jawa Barat, termasuk seluruh anggota DPRD Gerindra di Jabar untuk turun langsung membantu masyarakat.

"Kami sudah memberikan arahan agar seluruh komponen Partai Gerindra di Jawa Barat bersinergi dalam rangka membantu masyarakat terdampak Covid-19. Dengan turun ke dapil masing masing menyalurkan bantuan berupa sembako, masker, serta hal-hal yang dibutuhkan," kata Taufik Hidayat.
(abd)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More