KKP Gelar Pembinaan Teknis 250 Kelompok Masyarakat Pengawas
Rabu, 02 Juni 2021 - 15:40 WIB
Selain pembicara dari Ditjen PSDKP turut hadir pula Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan NTB, Koordinator Wilayah Kerja Taman Wisata Konservasi Gili Matra, dan Koordinator Program NTB Wildlife Conservation Society (WCS) dalam pembinaan teknis tersebut.
Sebanyak 250 anggota Pokmaswas yang berasal dari Kota Mataram, Kabupaten Lombok Barat, Kabupaten Lombok Utara, Kabupaten Lombok Timur, Kabupaten Lombok Tengah dan Kabupaten Sumbawa antusias mengikuti pembinaan teknis tersebut.
"Kegiatan ini sangat berarti, terutama bagi kami Pokmaswas yang masih baru dan masih butuh banyak ilmu untuk melakukan pemantauan di lapangan," ungkap Ketua Pokmaswas Gili Matra, Hasan.
Untuk diketahui, saat ini Ditjen PSDKP telah membina 1.050 Pokmaswas aktif yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.
Ditjen PSDKP juga telah mengembangkan SMS Gateway untuk mempermudah pelaporan hasil pemantauan yang dilakukan oleh para anggota Pokmaswas.
Sebanyak 250 anggota Pokmaswas yang berasal dari Kota Mataram, Kabupaten Lombok Barat, Kabupaten Lombok Utara, Kabupaten Lombok Timur, Kabupaten Lombok Tengah dan Kabupaten Sumbawa antusias mengikuti pembinaan teknis tersebut.
"Kegiatan ini sangat berarti, terutama bagi kami Pokmaswas yang masih baru dan masih butuh banyak ilmu untuk melakukan pemantauan di lapangan," ungkap Ketua Pokmaswas Gili Matra, Hasan.
Untuk diketahui, saat ini Ditjen PSDKP telah membina 1.050 Pokmaswas aktif yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.
Ditjen PSDKP juga telah mengembangkan SMS Gateway untuk mempermudah pelaporan hasil pemantauan yang dilakukan oleh para anggota Pokmaswas.
(dam)
tulis komentar anda