Ucapkan Hari Raya Waisak, Jokowi: Kita Bersama Lewati Segala Ujian

Kamis, 07 Mei 2020 - 10:41 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengucapkan selamat Hari Raya Waisak kepada Umat Budha yang merayakannya pada hari ini.. Foto/SINDOnews
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengucapkan selamat Hari Waisak kepada umat Budha yang merayakannnya pada hari ini.

Jokowi mengajak umat Budha dan lainnya untuk saling mengasihi dan memperluat rasa persaudaraan.

Mantan Wali Kota Solo itu juga mengungkapkan optimismenya mampu bersama-sama melewati segala ujian yang dihadapi.

"Dengan persaudaraan dan gotong royong, kita akan berjalan bersama melewati segala ujian dan kesulitan. Selamat Hari Trisuci Waisak 2564. Semoga semua makhluk tetap saling mengasihi," kata Jokowi melalui akun Twitternya, @jokowi, Kamis (7/5/2020).( )

Ucapan Hari Raya Waisak juga disampaikan Kantor Staf Presiden (KSP) yang mengajak masyarakat untuk dibebaskan dari segala kebencian.



"Selamat Hari Raya Waisak 2564 BE Tahun 2020 Semoga semua makhluk hidup selamanya berada dalam kebahagiaan serta dibebaskan dari segala kebencian dan permusuhan di dunia ini," tulis akun @KSPgoid.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(dam)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More