SBY Lapor ke Jokowi Jadi Penasihat Khusus Aliansi Sedunia Membasmi Malaria

Sabtu, 21 September 2024 - 13:01 WIB
Presiden ke-6 Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) melapor kepada Presiden Jokowi diangkat menjadi penasihat khusus aliansi sedunia untuk membasmi malaria. Foto/SINDOnews/binti mufarida
JAKARTA - Presiden ke-6 Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) melapor kepada Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) diangkat menjadi penasihat khusus aliansi sedunia untuk membasmi malaria.

“Pagi ini saya menghadap Bapak Presiden sehubungan dengan peran dan amanah yang saya jalankan sebagai penasihat khusus aliansi sedunia untuk membasmi malaria. Saya mendapatkan amanah untuk menjadi special advisor di Asia Pasifik, wakil Asia Pasifik ada dan Afrika ada, dan seluruh dunia ada global council yang ada di New York,” kata SBY di Istana Merdeka, Jakarta, Sabtu (21/9/2024).

SBY mengatakan melaporkan hal ini kepada Presiden Jokowi sebagai etika politik. Apalagi, SBY merupakan mantan Presiden, jika mendapatkan peran di dunia internasional wajib menyampaikan kepada Presiden yang saat ini masih menjalankan tugas.





“Nah, saya melapor pada Pak Jokowi dan ini etika politik karena siapa pun yang mendapatkan peran di dunia internasional apalagi saya mantan Presiden, wajib untuk menyampaikan kepada Presiden yang sedang mengemban tugas,” paparnya.

SBY menyebut tugas yang dia terima kali ini karena memang ada kewajiban internasional untuk segera mengenyahkan malaria dari muka bumi.



“Karena kalau tidak akan makin menjadi-jadi. Kita kena, Covid-19 yang luar biasa kemarin, pandemi itu. Nah kita tidak ingin masih ada malaria yang belum bisa diatasi di seluruh dunia. Indonesia sendiri, utamanya Papua sedikit Nusa Tenggara Timur, sedikit Maluku, dan sedikit lagi di Kalimantan Timur,” kata SBY.

SBY juga menyampaikan Indonesia juga punya kepentingan untuk menurunkan angka penyakit malaria di Indonesia. “Dan saya juga punya komitmen untuk Asia Pasifik. Saya pamit tadi untuk berangkat ke New York selama sekitar 1 minggu untuk membahas ini.”

Tidak hanya ke Jokowi, SBY mengatakan dia juga melaporkan kepada Presiden terpilih Prabowo Subianto mengenai tugas ini. Pasalnya, Indonesia tahun depan yang dipimpin Prabowo akan menjadi tuan rumah untuk summit terkait dalam membasmi malaria.

“Tentu saya juga akan melapor kepada Pak Prabowo, Presiden terpilih karena tahun depan akan ada summit di Indonesia yang tentu, nanti yang memimpin adalah Pak Prabowo sebagai Presiden tahun depan dan seterusnya. Begitu yang saya sampaikan,” pungkasnya.
(cip)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More