Sultan Najamudin, Ratu Hemas, dan Yoris Mantap Satukan Visi Maju Pimpin DPD

Senin, 27 Mei 2024 - 17:59 WIB
Wakil Ketua DPD Sultan B Najamudin telah membentuk paket pencalonan sebagai pimpinan DPD periode 2024-2029 bersama Yorris Raweyai dan Gusti Kanjeng Ratu Hemas. Foto: Ist
JAKARTA - Wakil Ketua DPD Sultan B Najamudin telah membentuk paket pencalonan sebagai pimpinan DPD periode 2024-2029 bersama Yorris Raweyai dan Gusti Kanjeng Ratu Hemas. Dia mengkonfirmasi pencalonan dirinya bersama 2 senator senior tersebut.

"Alhamdulillah kami bertiga sudah bermusyawarah dan bersepakat menyatukan visi politik memperkuat kewenangan dan martabat lembaga DPD. Tentunya atas permintaan dan dukungan mayoritas dari para anggota DPD hampir semua daerah," ujar Sultan di kediaman politisi senior Yoris Raweyai di Mampang, Jakarta Selatan, belum lama ini.





Menurut dia, DPD sebagai lembaga tinggi negara harus memberikan dampak lebih signifikan bagi pembangunan daerah dan Indonesia dengan membangun kolaborasi dengan semua stakeholders terutama pemerintah.

“Kami berpendapat lembaga dengan legitimasi daulat rakyat yang besar ini perlu mendapatkan kewenangan ideal dalam fungsinya sebagai lembaga legislatif. Terutama dalam menghadapi tantangan kebangsaan dan otonomi daerah yang semakin besar,” ungkapnya.

Sultan mengatakan, gagasan memperkuat kewenangan DPD yang diusungnya adalah tidak dengan mengamandemen konstitusi untuk kembali ke UUD 1945 yang asli. Karena semangat politik yang serampangan itu akan berkonsekuensi pada pembubaran lembaga DPD dan lembaga negara lainnya yang dibentuk pascaamandemen UUD 1945.

"Sangat jelas bahwa motivasi politik kami agar kewenangan lembaga ini menjadi kuat, dan itu akan menjadi prioritas kami saat diamanahkan menjadi pimpinan DPD. Harus kita akui peran dan kewenangan lembaga legislatif ini masih terbilang sangat terbatas dan masih kurang dirasakan dampaknya oleh masyarakat di daerah," kata mantan aktivis KNPI dan Hipmi itu.

“Kami ingin berkolaborasi dan bekerja sama serta bersinergi dengan lembaga lain khususnya pemerintah. Kami yakin 2024-2029 adalah periode terbaik lembaga ini,” ucapnya.

Ketika ditanya ketidakhadiran salah satu calon pimpinan, pihaknya sudah memiliki banyak calon wakil ketua dari wilayah Timur Satu (Kalimantan dan Sulawesi). Semuanya sedang berproses dan figur-figur terbaik di wilayah Timur Satu untuk berembuk dan kemudian mengusulkan satu nama yang ideal kepada kami.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More