18 Tips Senam Haji Indonesia yang Benar untuk Jemaah Haji Indonesia

Minggu, 28 April 2024 - 12:46 WIB
18 Tips Senam Haji Indonesia yang Benar untuk Jemaah Haji Indonesia/Kemenag
Inilah 18 tips Senam Haji Indonesia yang benar dan harus dilakukan jemaah haji Indonesia untuk menjaga kebugaran tubuh sebelum menunaikan ibadah haji 2024. Tips melakukan Senam Haji Indonesia yang benar ini disampaikan Dokter Irma Ruslina Devi SKKFR dari Perhimpunan Dokter Spesialis Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi (Perdosri) dan Perhimpunan Kedokteran Haji Indonesia (Perdoki).

Dokter Irma memberikan tips agar Senam Haji Indonesia bisa maksimal memberikan efek manfaat bagi tubuh para jemaah haji Indonesia. Berikut 18 Tips Senam Haji Indonesia yang benar.



1. Jemaah haji harus mengecek denyut nadi masing-masing sebelum memulai Senam Haji Indonesia.



2. Apabila jemaah haji merasa pusing, debar-debar, nyeri di pergelangan tangan dan pergelangan kaki lutut bisa istirahat dulu atau posisi duduk.

3. Senam Haji Indonesia ini boleh dilakukan dengan posisi berdiri maupun posisi duduk tergantung kondisi tubuh masing-masing jemaah haji.

4. Jemaah haji yang memiliki gangguan nyeri atau gangguan keseimbangan terasa tidak stabil pada saat senam maka bisa berpegangan. Tapi, bukan berpegangan pada temannya. Jemaah haji bisa berpegangan pada sesuatu yang kokoh.

5. Jemaah haji tidak boleh memaksakan diri untuk berdiri jika tidak kuat.

6. Lakukan Senam Haji Indonesia secara rutin 3 sampai 5 kali dalam seminggu dan yang disarankan adalah selama 30 menit.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More