Momen AHY Ikuti Sidang Kabinet Paripurna Perdana di Istana, Pakai Batik Bawa Ransel Hitam

Senin, 26 Februari 2024 - 10:37 WIB
Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menghadiri sidang kabinet paripurna perdananya di Istana Negara, Senin (26/2/2024). FOTO/MPI/RAKA DWI NOVIANTO
JAKARTA - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono ( AHY ) menghadiri sidang kabinet paripurna perdananya di Istana Negara, Senin (26/2/2024). AHY tampak mengenakan batik lengan panjang bercorak warna hitam serta membawa sebuah ransel hitam cukup besar.

"Tentu ini menjadi pengalaman bagi saya untuk bisa menghadiri (rapat) Kabinet Paripurna di Istana bersama dengan Bapak Presiden jajaran kabinet Indonesia Maju. Saya tentu ingin benar-benar mendengarkan apa yang dipaparkan yang menjadi tema hari ini," kata AHY di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (26/2/2024).

Terkait isi ransel hitamnya, AHY mengaku hanya membawa buku, dokumen serta berkas-berkas terkait hal-hal yang akan dibahas pada sidang kabinet paripurna. "Isi ransel ada buku, dokumen berkas-berkas. Saya dari dulu sejak militer memang sering membawa gadget, yang memang untuk kerja," kata AHY.

AHY juga mengaku membawa baju olahraga yang disimpan di mobil dinasnya. Baju tersebut, katanya digunakan untuk berolahraga saat di kantor.



"Baju olahraga ada di mobil, saya juga sudah siap untuk olahraga di kantor karena waktunya serba mepet tapi saya juga tetap menjaga kebugaran," ungkapnya.

Untuk diketahui, AHY dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Menteri ATR/BPN di Istana Negara, Jakarta, Rabu (21/2/2024). Ketua Umum Partai Demokrat itu menggantikan Hadi Tjahjanto yang diwaktu bersamaan dilantik sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam).



Pelantikan AHY sebagai Menteri ATR/BPN berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 34P Tahun 2024 tentang Pengangkatan Menteri Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024.
(abd)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More