KPU Sebut Sudah Ada Lembaga yang Audit Sirekap Pemilu 2024

Selasa, 20 Februari 2024 - 19:53 WIB
Anggota KPU Betty Epsilon Idroos menyebut sudah ada lembaga yang mengaudit Sirekap Pemilu 2024. Foto/MPI
JAKARTA - Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Betty Epsilon Idroos menyebut audit terhadap Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) Pemilu 2024 telah dilakukan.

Hal ini dikatakan Betty menjawab permintaan adanya audit forensik terhadap aplikasi tersebut yang belakangan tengah menjadi sorotan publik. Betty menjelaskan, ada beberapa lembaga yang mempunyai tugas dan fungsi untuk melakukan audit terhadap teknologi sistem informasi.

Hal ini merujuk pada peraturan Presiden (Perpres) tentang Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE). "Bahwa audit teknologi informasi komunikasi dilaksanakan oleh lembaga pelaksana audit teknologi informasi komunikasi pemerintah atau lembaga terakreditasi sesuai dengan ketentuan yang berlaku, dan sudah dilakukan," kata Betty di Kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Jakarta, Selasa (20/2/2024).





Saat disinggung soal usulan calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut 3, Mahfud MD soal audit forensik Sirekap ini bisa dilakukan oleh lembaga independen, Betty menegaskan pihaknya hanya ingin merujuk pada ketentuan yang berlaku saja. "Kami sesuai dengan SPBE Perpres yang sudah dilakukan," ujarnya.

Sayangnya, Betty tidak merinci dan meminta kepada awak media untuk melihat secara langsung apa saja lembaga pengaudit yang masuk dalam Perpres tersebut "Silakan baca, kami sudah melakukan itu. Nanti silakan dikoordinasikan," ucapnya.
(cip)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More