Sowan ke Ponpes Syifaul Qulub, Siti Atikoh Disambut Takbir hingga Salam Tiga Jari
Rabu, 07 Februari 2024 - 00:11 WIB
BANTEN - Siti Atikoh Supriyanti, istri calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo bersilaturahmi ke Pondok Pesantren (Ponpes) Syifaul Qulub, Banten. Sesampainya di Ponpes Syifaul Qulub, Siti Atikoh langsung mendapat sambutan luar biasa dari para santri dan ulama serta guru-guru.
Para santri terlihat memberikan salam tiga jari pada Siti Atikoh dan meneriakan yel-yel kemenangan pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Pilpres 2024. “Ganjar Mahfud, menang, menang, menang!” kata santriwan dan santriwati dengan suara yang lantang, Selasa (6/2/2024).
Warga Ponpes Syifaul Qulub mendukung penuh Ganjar Pranowo dan Mahfud MD memenangkan Pilpres 2024 dan menjadi pemimpin Indonesia. Di samping itu, warga ponpes juga menyambut kedatangan Siti Atikoh lewat selawat dan takbir.
Mereka semua berbaris rapi bersalaman dengan calon ibu negara. Siti Atikoh beberapa kali terlihat turut memberikan usapan di kepala anak-anak santri sebagai bentuk kasih sayang.
Selain itu, para santri ternyata telah menyediakan karton yang telah dikreasikan untuk menyambut kedatangan Siti Atikoh. Kertas karton pertama berwarna pink memperlihatkan nama Ganjar Pranowo dan Siti Atikoh dengan tambahan gambar love. Sementara karton kedua pun berwarna pink terlihat nama Alam Ganjar dengan tanda love.
Melalui kesempatan ini, Siti Atikoh juga mengingatkan seluruh warga pesantren untuk tidak lupa memilih pemimpin di 14 Februari 2024.
“Jadi ingin mengingatkan juga bahwa untuk pesta demokrasi itu sudah tinggal menghitung hari tanggal 14 Februari, saya titip kepada bapak ibu dan adik adik semua agar menggunakan hak pilih dengan sebaik baiknya dan tolong juga beritahu sodara sodara tetangga tetangga teman atau siapapun untuk datang ke TPS tanggal 14 nanti, sehingga tidak ada golput,” kata Siti Atikoh.
“Dan untuk menentukan calon pemimpin kita itu yang terbaik seperti apa, bapak ibu bisa melihat rekam jejak masing-masing, kemudian program-programnya. Bisa dilihat program-program yang benar-benar sesuai dengan kebutuhan dari masyarakat Banten, dengan apapun itu,” ucapnya.
Lihat Juga: Tegaskan Independensi dan Standar Mutu Pendidikan, Majelis Masyayikh Sosialisasikan UU Pesantren
Para santri terlihat memberikan salam tiga jari pada Siti Atikoh dan meneriakan yel-yel kemenangan pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Pilpres 2024. “Ganjar Mahfud, menang, menang, menang!” kata santriwan dan santriwati dengan suara yang lantang, Selasa (6/2/2024).
Warga Ponpes Syifaul Qulub mendukung penuh Ganjar Pranowo dan Mahfud MD memenangkan Pilpres 2024 dan menjadi pemimpin Indonesia. Di samping itu, warga ponpes juga menyambut kedatangan Siti Atikoh lewat selawat dan takbir.
Baca Juga
Mereka semua berbaris rapi bersalaman dengan calon ibu negara. Siti Atikoh beberapa kali terlihat turut memberikan usapan di kepala anak-anak santri sebagai bentuk kasih sayang.
Selain itu, para santri ternyata telah menyediakan karton yang telah dikreasikan untuk menyambut kedatangan Siti Atikoh. Kertas karton pertama berwarna pink memperlihatkan nama Ganjar Pranowo dan Siti Atikoh dengan tambahan gambar love. Sementara karton kedua pun berwarna pink terlihat nama Alam Ganjar dengan tanda love.
Melalui kesempatan ini, Siti Atikoh juga mengingatkan seluruh warga pesantren untuk tidak lupa memilih pemimpin di 14 Februari 2024.
“Jadi ingin mengingatkan juga bahwa untuk pesta demokrasi itu sudah tinggal menghitung hari tanggal 14 Februari, saya titip kepada bapak ibu dan adik adik semua agar menggunakan hak pilih dengan sebaik baiknya dan tolong juga beritahu sodara sodara tetangga tetangga teman atau siapapun untuk datang ke TPS tanggal 14 nanti, sehingga tidak ada golput,” kata Siti Atikoh.
“Dan untuk menentukan calon pemimpin kita itu yang terbaik seperti apa, bapak ibu bisa melihat rekam jejak masing-masing, kemudian program-programnya. Bisa dilihat program-program yang benar-benar sesuai dengan kebutuhan dari masyarakat Banten, dengan apapun itu,” ucapnya.
Lihat Juga: Tegaskan Independensi dan Standar Mutu Pendidikan, Majelis Masyayikh Sosialisasikan UU Pesantren
(cip)
tulis komentar anda