Sampaikan Dukacita untuk Rizal Ramli, Jokowi: Ekonom Cerdas dan Aktivis yang Kritis
Rabu, 03 Januari 2024 - 15:14 WIB
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan ucapan belasungkawa atas meninggalnya mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman sekaligus pakar ekonomi Rizal Ramli.
"Turut berdukacita atas berpulangnya ke Rahmatullah, Bapak Rizal Ramli, mantan Menko Kemaritiman, kemarin di Jakarta," kata Jokowi dikutip dari akun Twitternya, Rabu (3/1/2024).
Jokowi mengaku mengenal Rizal sebagai sosok ekonom yang cerdas. Rizal Ramli, kata Jokowi, juga dikenal sebagai aktivis yang kritis. "Saya mengenal almarhum Rizal Ramli sebagai seorang ekonom yang cerdas dan aktivis yang kritis karena kecintaan terhadap bangsanya," kata Jokowi.
"Semoga arwah almarhum mendapatkan tempat nan lapang di sisi Allah SWT dan segenap keluarga serta kerabat yang ditinggalkan kiranya diberi kesabaran," tandasnya.
Diberitakan sebelumnya, Rizal Ramli tutup usia di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat pada Selasa, 2 Januari 2023 malam.
Perwakilan keluarga almarhum Rizal Ramli, Yosef Sampurna Nggarang alias Yos Nggarang menyebutkan jenazah Rizal Ramli akan dimakamkan di TPU Jeruk Purut, Cilandak, Jakarta Selatan pada, Kamis 4 Januari 2024.
Jenazah Rizal Ramli bakal dimakamkan di samping makam istrinya di TPU Jeruk Purut. "Dimakamkan di TPU Jeruk Purut hari Kamis, yang mana istri beliau juga dimakamkan di Jeruk Purut. Mungkin siang ya hari Kamis," katanya.
"Turut berdukacita atas berpulangnya ke Rahmatullah, Bapak Rizal Ramli, mantan Menko Kemaritiman, kemarin di Jakarta," kata Jokowi dikutip dari akun Twitternya, Rabu (3/1/2024).
Jokowi mengaku mengenal Rizal sebagai sosok ekonom yang cerdas. Rizal Ramli, kata Jokowi, juga dikenal sebagai aktivis yang kritis. "Saya mengenal almarhum Rizal Ramli sebagai seorang ekonom yang cerdas dan aktivis yang kritis karena kecintaan terhadap bangsanya," kata Jokowi.
Baca Juga
"Semoga arwah almarhum mendapatkan tempat nan lapang di sisi Allah SWT dan segenap keluarga serta kerabat yang ditinggalkan kiranya diberi kesabaran," tandasnya.
Diberitakan sebelumnya, Rizal Ramli tutup usia di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat pada Selasa, 2 Januari 2023 malam.
Perwakilan keluarga almarhum Rizal Ramli, Yosef Sampurna Nggarang alias Yos Nggarang menyebutkan jenazah Rizal Ramli akan dimakamkan di TPU Jeruk Purut, Cilandak, Jakarta Selatan pada, Kamis 4 Januari 2024.
Jenazah Rizal Ramli bakal dimakamkan di samping makam istrinya di TPU Jeruk Purut. "Dimakamkan di TPU Jeruk Purut hari Kamis, yang mana istri beliau juga dimakamkan di Jeruk Purut. Mungkin siang ya hari Kamis," katanya.
(cip)
tulis komentar anda