Mahfud MD: Masyarakat Miskin Tidak Akan Pernah Bangkit Jika Korupsi Tak Diberantas
Sabtu, 09 Desember 2023 - 18:26 WIB
BEKASI - Calon Wakil Presiden (Cawapres) Nomor Urut 3, Mahfud MD menilai masyarakat miskin di Indonesia tidak akan pernah bangkit jika korupsi tidak diberantas tuntas.
Akar masalah, kata Mahfud, terdapat pada pejabat yang korup. Dari situ juga bisa timbul penegakan hukum yang tidak adil.
Baca juga: Momen Mahfud MD Nyanyi Neng Geulis Bareng Milenial di Bandung
"Kalau korupsi tidak diberantas, maka orang miskin di Indonesia tidak akan pernah bangkit. Pajak harus bayar rakyatnya, tapi yang dapat pelayanan hanya orang-orang yang punya uang," ujar Mahfud saat menghadiri acara Rapat Akbar Laju Indonesia di Bekasi, Sabtu (9/12/2023).
"Itu semua berakar dari perilaku korup para pejabat kita," sambungnya.
Jika korupsi bisa dibumihanguskan, kata Mahfud, maka akan mudah bagi negara untuk memberikan kesejahteraan bagi rakyatnya.
"Nanti kalau korupsi bisa dihapus, tentu kita bisa menghitung berapa yang bisa diberikan kepada saudara sebagai modal kerja," jelasnya.
"Berapa subsidi listrik, kita (juga) bisa menggratiskan internet di seluruh Indonesia. Kalau kita berhasil bisa mengatasi korupsi, yang seharusnya dikorupsi, kita bisa gunakan untuk masyarakat," pungkasnya.
Akar masalah, kata Mahfud, terdapat pada pejabat yang korup. Dari situ juga bisa timbul penegakan hukum yang tidak adil.
Baca juga: Momen Mahfud MD Nyanyi Neng Geulis Bareng Milenial di Bandung
"Kalau korupsi tidak diberantas, maka orang miskin di Indonesia tidak akan pernah bangkit. Pajak harus bayar rakyatnya, tapi yang dapat pelayanan hanya orang-orang yang punya uang," ujar Mahfud saat menghadiri acara Rapat Akbar Laju Indonesia di Bekasi, Sabtu (9/12/2023).
"Itu semua berakar dari perilaku korup para pejabat kita," sambungnya.
Jika korupsi bisa dibumihanguskan, kata Mahfud, maka akan mudah bagi negara untuk memberikan kesejahteraan bagi rakyatnya.
"Nanti kalau korupsi bisa dihapus, tentu kita bisa menghitung berapa yang bisa diberikan kepada saudara sebagai modal kerja," jelasnya.
"Berapa subsidi listrik, kita (juga) bisa menggratiskan internet di seluruh Indonesia. Kalau kita berhasil bisa mengatasi korupsi, yang seharusnya dikorupsi, kita bisa gunakan untuk masyarakat," pungkasnya.
(kri)
tulis komentar anda