Jumlah Pasien Corona Sembuh Melebihi Penambahan Kasus Positif

Jum'at, 24 Juli 2020 - 18:48 WIB
Tercatat kasus yang sembuh sebanyak 1.781 orang, sehingga total sembuh sebanyak 53.945 orang. FOTO/DOK.SINDOnews
JAKARTA - Pemerintah telah mengumumkan penambahan kasus sembuh dari COVID-19 hingga 24 Juli 2020. Tercatat kasus yang sembuh sebanyak 1.781 orang, sehingga total sembuh sebanyak 53.945 orang.

Penambahan kasus sembuh dari Covid-19 ini melebihi jumlah penambahan kasus positif yakni sebanyak 1.761 kasus baru.

Tercatat ada beberapa provinsi dengan penambahan kasus yang sembuh terbanyak. Dikutip dari laman Satuan Tugas Penanganan Covid-19 https://www.covid19.go.id, penambahan paling banyak ada di Jawa Timur dan Sulawesi Selatan.( )

Jumlah konfirmasi sembuh tertinggi ini tersebar di beberapa provinsi yakni di Jawa Timur 421 sembuh, Sulawesi Selatan 331 sembuh, Kalimantan Selatan 272 sembuh, DKI Jakarta sebanyak 269 sembuh, Jawa Tengah 100 sembuh, Bali 70 sembuh.

Selain itu, juga tercatat nol penambahan kesembuhan ada di Bangka Belitung, Kalimantan Barat, Kepulauan Riau, Sulawesi Tengah, dan Nusa Tenggara Timur (NTT).( )
(abd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More