Ayahnya Sopir Bus, Jenderal TNI Ini Sukses Jadi Legenda Kopassus dan Menteri Andalan RI
Minggu, 09 April 2023 - 22:21 WIB
Karier Luhut tak berhenti di dunia militer. Pada 2000, Luhut kemudian dipercaya sebagai Duta Besar Indonesia untuk Singapura oleh Presiden Abdurrahman Wahid alias Gus Dur. Setahun kemudian, ia ditunjuk menjadi Menteri Perindustrian dan Perdagangan (Menperindag). Berakhirnya kepemimpinan Gus Dur pada 2001, berakhir pula jabatan menteri Luhut.
Nama Luhut kembali muncul setelah Joko Widodo dilantik menjadi Presiden ke-7 RI. Luhut ditunjuk menjadi Kepala Staf Kepresidenan. Setahun setelahnya, Jokowi menunjuk Luhut Binsar Panjaitan sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam).
Namun pada 2016, Presiden Jokowi melakukan reshuffle kabinet. Ia kemudian memindahkan Luhut menjadi Menteri Koordinator Kemaritiman menggantikan Rizal Ramli yang dicopot.
Pada 2019 atau periode kedua Presiden Jokowi, Luhut kembali didapuk menjadi Menteri Koordinator (Menko) Kemaritiman dan Investasi. Tak hanya sebagai menteri, Luhut juga kerap ditunjuk untuk memimpin penanganan persoalan besar. Salah satunya saat pandemi Covid-19, Luhut dipercaya menjadi Koordinator Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro Pulau Jawa dan Bali.
Pengalaman karier jabatan itulah sering digunakan luhut untuk memotivasi masyarakat. Salah satunya ketika memberikan motivasi kepada driver ojek online bahwa anaknya bisa seperti dirinya.
"Ayah saya juga sopir bus, jadi kalau Anda jadi Grabbike sepeda motor, anakmu juga bisa seperti saya," kata Menko Luhut dalam saat meresmikan layanan Grab Electric di kantornya, Selasa (12/7/2022).
Nama Luhut kembali muncul setelah Joko Widodo dilantik menjadi Presiden ke-7 RI. Luhut ditunjuk menjadi Kepala Staf Kepresidenan. Setahun setelahnya, Jokowi menunjuk Luhut Binsar Panjaitan sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam).
Namun pada 2016, Presiden Jokowi melakukan reshuffle kabinet. Ia kemudian memindahkan Luhut menjadi Menteri Koordinator Kemaritiman menggantikan Rizal Ramli yang dicopot.
Pada 2019 atau periode kedua Presiden Jokowi, Luhut kembali didapuk menjadi Menteri Koordinator (Menko) Kemaritiman dan Investasi. Tak hanya sebagai menteri, Luhut juga kerap ditunjuk untuk memimpin penanganan persoalan besar. Salah satunya saat pandemi Covid-19, Luhut dipercaya menjadi Koordinator Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro Pulau Jawa dan Bali.
Pengalaman karier jabatan itulah sering digunakan luhut untuk memotivasi masyarakat. Salah satunya ketika memberikan motivasi kepada driver ojek online bahwa anaknya bisa seperti dirinya.
"Ayah saya juga sopir bus, jadi kalau Anda jadi Grabbike sepeda motor, anakmu juga bisa seperti saya," kata Menko Luhut dalam saat meresmikan layanan Grab Electric di kantornya, Selasa (12/7/2022).
(abd)
tulis komentar anda