Wejangan Jokowi untuk Ombudsman yang HUT ke-23

Jum'at, 10 Maret 2023 - 17:36 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-23 kepada Ombudsman Republik Indonesia (ORI) pada hari ini. Foto/Tangkapan layar YouTube Ombudsman
JAKARTA - Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-23 kepada Ombudsman Republik Indonesia (ORI) pada hari ini. Jokowi pun memberikan wejangan atau pesan untuk Ombudsman.

"Kepada keluarga besar Ombudsman Republik Indonesia saya mengucapkan selamat ulang tahun ke-23," kata Jokowi dalam video ucapannya yang disiarkan YouTube Ombudsman RI, Jumat (10/3/2023).

Jokowi meminta Ombudsman terus menjadi pilar penting dalam peningkatan pelayanan publik dan reformasi birokrasi di Indonesia. Jokowi menuturkan, pelayanan publik adalah wajah konkret kehadiran negara.





"Dan kita harus terus melakukan tranformasi tata kelola, inovasi yang berkelanjutan, dan budaya kerja birokrasi yang melayani," kata Jokowi.

Jokowi juga mengharapkan Ombudsman dapat mewujudkan pelayanan publik yang cepat dan mengutamakan kepentingan masyarakat. "Momentum peringatan ulang tahun Ombudsman RI ini harus dijadikan momentum bagi ORI dan bagi birokrasi untuk mewujudkan pelayanan publik yang cepat dan berorientasi pada hasil dan kepentingan masyarakat," pungkasnya.
(rca)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More