2 Perwira TNI Dimutasi Jadi Staf Khusus KSAL, Nomor 1 Selamat dari Kebakaran KRI Klewang
Jum'at, 10 Februari 2023 - 14:29 WIB
Laksma TNI Hardiko. FOTO/IST
Laksma TNI Hardiko merupakan perwira TNI AL kelahiran 14 Agustus 1967. Ia saat ini mengemban amanat sebagai Ketua Induk Koperasi Angkatan Laut (Inkopla).
Hardiko dalam menitir karier di militer, pernah menduduki sejumlah jabatan. Antara lain sebagai Sekretaris Lembaga Sekolah Staf dan Komando TNI Angkatan Laut (Seklem Seskoal) dan Inspektur Umum Inspektorat Komando Pembina Doktrin, Pendidikan, dan Latihan Tentara Nasional Indonesia (Irum It Kodiklat TNI).
Peraih gelar Magister Terapan Operasi Laut (MTr Opsla) ini akhirnya pecah bintang setelah diangkat menjadi Inspektur Komando Lintas Laut Militer (Ir Kolinlamil) pada Februari 2022. Setelah setahun menjabat, Hardiko dimutasi menjadi Staf Khusus KSAL.
Saat menjabat Ir Kolinlamil, Laksma TNI Hardiko pernah melakukan Commodore Inspection terhadap Kapal Angkut Tank (AT-7) KRI Teluk Calang-524 di Dermaga Beaching Plate Mako Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara. Inspeksi kapal angkut tank buatan dalam negeri ini dilakukan bersama rombongan yang dipimpin Iropslat Itjenal Laksma TNI Nursyawal Embun.
Commodore inspection adalah inspeksi yang dilakukan untuk mengetahui hasil dari program implementasi dari rencana strategis pembangunan kekuatan TNI AL yang telah ditetapkan. Sebelumnya, KRI Teluk Calang-524 telah melaksanakan sea trial di perairan Kepulauan Seribu untuk menguji platform dan sewaco serta uji coba embarkasi/debarkasi material tempur beserta pasukan dengan memantai atau beaching di Pulau Bokor, Kepulauan Seribu.
(abd)
tulis komentar anda