2 Jam Ngobrol Bareng Surya Paloh, Sohibul Iman PKS: Seperti Adik Kakak

Jum'at, 03 Februari 2023 - 20:12 WIB
Wakil Ketua Majelis Syura PKS Sohibul Iman (tengah) bersama Ketua DPP Partai Nasdem Willy Aditya (kanan) dan sejumlah petinggi PKS di Nasdem Tower, Jumat (3/2/2023). Foto/MPI/Riana Rizkia
JAKARTA - Pertemuan sejumlah petinggi Partai Keadilan Sejahtera ( PKS ) dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh berlangsung selama dua jam. Pertemuan itu dilakukan di Nasdem Tower, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (3/2/2023).

Wakil Ketua Majelis Syura PKS Sohibul Iman menilai pertemuan partainya dengan Surya Paloh seperti adik dan kakak. "Terasa ya begitu 2 jam kami berdiskusi dengan Bang Surya memperlihatkan kami adalah ketika tadi kami berjumpa Bang Surya alhamdulillah beliau nampak fresh ya segar," kata Sohibul usai pertemuan.

Dia mengungkapkan suasana pertemuan tadi sangat bersahabat. "Dan saya merasa ini adalah sebagai perbincangan antara seorang adik dengan seorang kakak ya," katanya.





Selain Sohibul, hadir juga Sekretaris Jenderal PKS Habib Aboe Bakar Al Habsyi dan Ketua DPP PKS Almuzzammil Yusuf dalam pertemuan itu. "Tadi obrolan kami dengan Bang Surya betul-betul ini obrolan yang saya sebut sebagai high politik ya. Hal-hal yang menyangkut kehidupan bernegara kita. Suasananya sangat bersahabat sekali," katanya.

Dia menuturkan, situasi politik saat ini yang sangat dinamis dibahas dalam pertemuan tersebut. "Karena itu kami bertekad bahwa dinamika politik yang semakin terlihat meningkat ini, harus kita jaga bersama-sama ya agar kehidupan politik ini ya benar-benar menjadi satu kehidupan politik yang stabil kondusif," tuturya.

Selain itu, kata dia, juga dibahas mengenai upaya menjaga perhelatan demokrasi 2024 agar tetap rasional dan konstitusional. "Nah oleh sebab itu juga tadi dalam pembicaraan kita kami sebagai satu koalisi ya berharap ya nanti demokrasi yang akan kita jalani di 2024 itu adalah peralatan demokrasi yang berjalan dengan fair, jurdil ya, jujur, adil langsung. Betul-betul kedaulatan rakyat itu bisa ditunaikan," jelasnya.

Lalu poin yang ketiga, kata Sohibul, adalah bagaimana koalisi pengusung Anies Baswedan dapat berkontribusi lebih besar lagi dalam perbaikan sistem politik. "Kita bertekad ya dan mengajak semua adik-adik politik mari kita memberikan satu keteladanan yang baik ya, berpijak kepada aturan-aturan konstitusi dan undang-undang yang kita miliki,” imbuhnya.

Sehingga, lanjut dia, demokrasi ke depan bisa makin berkualitas. “Dari demokrasi prosedural menjadi demokrasi yang lebih substansial," pungkasnya.
(rca)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More