Muljadi: Soal Adu Jotos, Saya murni Korban Penganiayaan

Kamis, 09 April 2015 - 14:26 WIB
Muljadi: Soal Adu Jotos,...
Muljadi: Soal Adu Jotos, Saya murni Korban Penganiayaan
A A A
JAKARTA - Wakil Ketua Komisi VII DPR dari Fraksi Demokrat Muljadi mengatakan insiden adu jotos yang menimpa dirinya bukanlah perkelahian namun murni penganiayaan.

Dia mengaku, Anggota Komisi VII dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Mustofa Assegaf yang telah memukulnya. "Forum ini saya luruskan karena ada berita adu jotos tapi ini murni penganiayaan secara tiba-tiba dan saya tidak pernah terpikirkan anggota DPR memukul," ujar Muljadi di Fraksi Partai Demokrat Lantai 9, Kompleks Parlemen, Kamis (9/4/2015).

"Jadi saya sama sekali enggak mukul apa-apa walau saya bisa saja lakukan pemukulan tapi saya ingat tatib, kalau saya pukul juga berarti saya enggak ada bedanya," sambung dia.

Muljadi menuturkan, tindakan yang dilakukan oleh Mustofa adalah Murni penganiayaan, tidak ada kaitannya dengan politik. Dengan begitu, kata dia, pihaknya akan melaporkan kader PPP itu ke polisi dan Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD).

"Ini pidana murni dan enggak ada kaitan dengan politik. Dan tentunya akan dilaporkan ke ranah hukum dan MKD. Saksinya sudah jelas. Ini sesuatu yang tidak terpikirkan dan kita malu sekali karena masyarakat akan semakin bertanya kok ada anggota DPR seperti itu," tandasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0764 seconds (0.1#10.140)