Penyelundupan BBM Subsidi Marak

Kamis, 09 April 2015 - 09:47 WIB
Penyelundupan BBM Subsidi...
Penyelundupan BBM Subsidi Marak
A A A
BOJONEGORO - Polres Bojonegoro, Jawa Timur, menggagalkan penyelundupan solar bersubsidi, Selasa (7/4). Polisi menyita 2.500 liter solar dalam sebuah mobil tangki yang akan dibawa ke kawasan lapangan Banyuurip, Blok Cepu.

Mobil tangki solar itu ditangkap pada Selasa (7/4) sekitar pukul 04.00 WIB dini hari, tepatnya di Jalan Raya Bojonegoro-Cepu, Desa Sudu, Kecamatan Gayam. Saat itu petugas sedang berpatroli, namun petugas curiga dengan mobil tangki bernopol S 8786 UA yang melintas di jalan itu. ”Sejumlah anggota menghentikan mobil tangki ini, kemudian diamankan barang bukti beserta sopirnya,” ujar Kasat Reskrim Polres Bojonegoro, AKP Jeni Al Jauza, kemarin.

Sopir mobil bernama Supriyanto, 23, warga Desa Cengungklung, Kecamatan Gayam, Bojonegoro, ditetapkan sebagai tersangka karena membawa solar tanpa dokumen resmi. Dia mengaku sudah tiga kali mengirim solar.

Muhammad roqib
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0740 seconds (0.1#10.140)