Polisi Pastikan Tak Ada Penolakan Untuk Jenazah Rani

Sabtu, 17 Januari 2015 - 15:35 WIB
Polisi Pastikan Tak...
Polisi Pastikan Tak Ada Penolakan Untuk Jenazah Rani
A A A
BANDUNG - Pihak kepolisian memastikan hingga kini tidak ada penolakan dari warga di Kecamatan Ciranjang atas rencana pemakaman terpidana mati kasus narkotika, Rani Anggraeni. Dia rencananya akan di eksekusi Minggu 18 Januari 2014.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Sulistyo Pudjo Hartono menjelaskan, sesuai wasiat terakhir nantinya Rani akan dimakamkan di sebelah makam ibu kandungnya di Kampung Cibogo, Desa Ciranjang, Kecamatan Ciranjang, Kabupaten Cianjur.

“Terkait hal itu kami telah melakukan pengecekan, koordinasi, dan mengunjungi perangkat desa termasuk keluarga terpidana. Termasuk tempat pemakaman keluarga terpidana,” terangnya dalam pesan singkat, Sabtu (17/1/2015).

Sesuai rencana, jenazah Rani akan segera dibawa ke Cianjur sesaat setelah pelaksanaan eksekusi. “Sesuai dengan prosedur akan dilakukan penyerahan jenazah oleh yang mewakili eksekutor dalam hal ini oleh pihak Kajari Cianjur kepada keluarga,” bebernya.

Untuk mengantisipasi hal tak diinginkan, pihak kepolisian dari Polres Cianjur telah bersiap untuk mengamankan sekitar lokasi rumah dan pemakaman terpidana mati. Disinggung soal kondisi terkini, Pudjo memastikan tidak ada penolakan atau reaksi negatif dari warga.

“Sejauh ini situasi Kamtibmas khususnya di areal lokasi pemakaman dalam keadaan kondusif. Dan upaya cipta kondisi menjelang kegiatan terus dilaksanakan,” tukasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7972 seconds (0.1#10.140)