Sambangi KPK, Hamzah Haz Jenguk Fuad Amin

Kamis, 08 Januari 2015 - 12:56 WIB
Sambangi KPK, Hamzah...
Sambangi KPK, Hamzah Haz Jenguk Fuad Amin
A A A
JAKARTA - Mantan Wakil Presiden (Wapres) Hamzah Haz, menyambangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Kedatangan Hamzah diakuinya untuk menjenguk tersangka Fuad Amin Imron, Ketua DPRD Bangkalan, Jawa Timur.

"Mau menjenguk Pak Fuad. Pak Fuad itu masuk keluarga saya. Orangtuanya dulu adalah sahabat saya," ujar Hamzah Haz di KPK, Jakarta Selatan, Kamis (8/1/2015).

Hamzah yang menggenakan baju batik cokelat itu mengatakan, orangtua Fuad merupakan sahabat baiknya, dan pernah membantu saat menjabat sebagai Ketua Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) di DPR dan saat menjabat sebagai Ketua Umum PPP.

"Dia merupakan yang membantu saya dulu, orangtuanya baik. Saya dengan orangtuanya paling akrab. Orangtuanya membantu di Madura. Jadi saya wajib datang," ujarnya.

Seperti diketahui, KPK telah menetapkan Fuad Amin sebagai tersangka kasus jual beli gas alam di Bangkalan, Madura. KPK menduga Fuad Amin telah menerima uang dari yang menugaskan oknum Koptu Darmono yang juga sebagai perantara pemberi.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1140 seconds (0.1#10.140)