Suropati Geruduk Gedung BUMN

Jum'at, 28 November 2014 - 20:23 WIB
Suropati Geruduk Gedung...
Suropati Geruduk Gedung BUMN
A A A
JAKARTA - Solidaritas untuk Gerakan Aktifis Indonesia (Suropati) menggelar aksi unjuk rasa di Gedung Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Jalan Merdeka Barat, Jakarta Pusat.

Puluhan aktifis ini menuntut Presiden Jokowi mencopot Menteri BUMN Rini Soemarno.

Korlap Suropati Ibrahim Mansur mengatakan, kenaikan BBM diduga tidak lepas dari permainan tiga menteri yang bermazhab neolib.

Oleh karena itu, Suropati meminta agar tiga menteri tersebut dicopot dari jabatannya.

"Pemerintah terlihat bukan menekan laju konsumsi BBM yang berlebihan dengan cara membatasi jumlah kendaraan pribadi," kata Ibrahim Mansur di Jakarta, Jum'at (28/11/2014).

Ibrahim menilai, pemerintah terlihat bukan menekan laju konsumsi BBM yang berlebihan dengan cara membatasi jumlah kendaraan pribadi.

Artinya kenaikan BBM bukan untuk mengurangi pemborosan melainkan membuat SPBU dari luar mendapatkan keuntungan.

"Bukan Pertamina yang untung, ini kepentingan asing. Karena banyak masyarakat beralih ke SPBU milik asing," tutupnya.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7525 seconds (0.1#10.140)