Irwansyah Diperiksa Kasus Pencucian Uang Wawan

Kamis, 06 November 2014 - 17:49 WIB
Irwansyah Diperiksa...
Irwansyah Diperiksa Kasus Pencucian Uang Wawan
A A A
JAKARTA - Artis sekaligus Direktur PT Adika Cipta Pratama Irwansyah kemarin diperiksa sebagai saksi untuk kasus dugaan tindak pidana pencucian uang (TPPU) yang dilakukan Komisaris Utama PT Bali Pasifik Pragama (BPP) Tb Chaeri Wardana Chasan alias Wawan.

Seusai pemeriksaan, Irwansyah kaget saat ditanya soal aliran uang yang diterimanya dari Wawan. Ini terjadi saat KORAN SINDO mengonfirmasi kabar bahwa Irwansyah menerima sejumlah uang dari adik kandung Gubernur Banten nonaktif Ratu Atut Chosiyah itu. Dugaan ada transaksi Wawan ke rekening Irwansyah diungkap Ketua Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) M Yusuf. Dalam satu kesempatan acara di sebuah hotel di Kuningan, Jakarta Selatan, Yusuf menunjukkan dokumen transaksi Wawan sekitar awal 2014.

Salah satu nama yang tertulis adalah Irwansyah. Kemarin Irwansyah merampungkan pemeriksaannya sebagai saksi pukul 16.48 WIB. Pertanyaan soal aliran uang hingga miliaran rupiah dari Wawan itu langsung membuat raut muka Irwansyah mengerut. Padahal, sebelum diperiksa, dia banyak menebar senyum. Dia hanya menuturkan soal apa yang sudah disampaikan ke penyidik.

“Begini teman-teman. Alhamdulillah, saya sudah menjelaskan sejelas-jelasnya kepada pihak KPK soal film. Insya Allah, setelah itu tidak ada yang dirugikan lagi atau tidak ada fitnah begitu kepada saya atau pihak lain,” ungkap Irwansyah di Gedung KPK, Jakarta, kemarin. Meski demikian, pemilik rumah produksi (PH) R-One Productions ini secara tidak langsung membenarkan ada kerjasama dengan Wawan.

Namun, dia membantah ada bisnis lain diluar urusan PH. “Enggak ada (bisnis selain PH). Terima kasih,” katanya. Kuasa hukum Wawan, Tubagus Sukatma, mengungkapkan, dari informasi dan data yang dimilikinya, memang benar ada kerja sama rumah produksi milik Irwansyah dengan kliennya. Dia juga membenarkan ada uang Wawan yang dikirim kepada Irwansyah.

Sabir laluhu
(ars)
Berita Terkait
Maria Lumowa Berhasil...
Maria Lumowa Berhasil Diekstradisi ke Indonesia, Simak Kronologis Lengkapnya
Gagal Lolos PPDB, Siswi...
Gagal Lolos PPDB, Siswi Berprestasi Peraih 700 Penghargaan Putus Sekolah
Paskah Nasional 2022...
Paskah Nasional 2022 Wujud Pemulihan Ekonomi Nasional
BSSN Gelar Simposium...
BSSN Gelar Simposium Nasional Wujudkan Keamanan Siber Nasional
Libur Panjang Kenaikan...
Libur Panjang Kenaikan Isa Almasih, Ribuan Penumpang Padati Stasiun Lempuyangan Yogyakarta
Hari Pelanggan Nasional...
Hari Pelanggan Nasional 2020
Berita Terkini
Hanura Resmi Dukung...
Hanura Resmi Dukung Pemerintahan Prabowo Subianto
2 jam yang lalu
Antara Pragmatisme Hukum...
Antara Pragmatisme Hukum dan Pragmatisme Politik
3 jam yang lalu
Tegaskan Prabowo Presiden...
Tegaskan Prabowo Presiden Konstitusional, OSO: Kita Tahu Siapa yang Mengadu Domba
9 jam yang lalu
Buka Kornas Penyuluh...
Buka Kornas Penyuluh Pertanian, Mentan Pastikan PPL Wujudkan Swasembada Pangan
10 jam yang lalu
Hadiri Pelantikan Pengurus...
Hadiri Pelantikan Pengurus Partai Hanura, Sekjen Perindo: Kita Punya DNA yang Sama
10 jam yang lalu
Menakar Tuntutan Purnawirawan...
Menakar Tuntutan Purnawirawan TNI terhadap Gibran
10 jam yang lalu
Infografis
Elon Musk Sebut Zelensky...
Elon Musk Sebut Zelensky Juara Perampokan Uang AS Sepanjang Masa
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved