Laskar Santri Tuntut Fahri Hamzah Minta Maaf

Kamis, 03 Juli 2014 - 18:26 WIB
Laskar Santri Tuntut Fahri Hamzah Minta Maaf
Laskar Santri Tuntut Fahri Hamzah Minta Maaf
A A A
DEPOK - Ketua Dewan Koordinasi Nasional Laskar Santri Nusantara (LSN) Muhammad Utomo mengecam pernyataan politikus Partai Keadilan Sosial (PKS) Fahri Hamzah yang menyatakan pasangan nomor urut 2 Joko Widodo (Jokowi)-Jusuf Kalla (JK) sinting karena telah menjanjikan 1 Muharam sebagai hari santri nasional.

"Atas pernyataan itu, Fahri Hamzah harus meminta maaf kepada ribuan bahkan jutaan santri se-Indonesia karena telah menyakiti perjuangan yang telah dilakukan oleh para santri dalam meraih kemerdekaan," katanya dalam keterangan tertulis kepada wartawan, Kamis (3/7/2014).

Utomo mengatakan, kedewasaan berpolitik Fahri Hamzah masih perlu dipertanyakan dan dinilai masih dangkal menanggapi niat Jokowi untuk menjadikan 1 Muharam sebagai Hari Santri Nasional.

Karena menurut Utomo, Jokowi yakin santri adalah kekuatan akar rumput di Indonesia apalagi ketika mempertahankan dan memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Sehingga sudah semestinya santri tidak bisa dipandang sebelah mata. "Sangat pantas 1 Muharram dijadikan Hari Santri Nasional," ucapnya.

Penghinaan yang dikatakan oleh Fahri Hamzah merupakan penghinaan kepada ribuan bahkan jutaan santri, ulama dan khususnya pesantren-pesantren di Indonesia. "Kalau Pak Jokowi jadi presiden, kami para santri siap menagih janji Pak Jokowi untuk mewujudkan hari santri. Sebab hari santri sebagi wujud penghargaan pemerintah kepada kaum santri di Indonesia," ujar Utomo.

Kalau hari santri diwujudkan, para santri akan berbahagia. "Kami akan mengisi hari santri dengan syiar agama Islam, lomba MTQ, lomba marawis," ucapnya.

Hari santri, kata Utomo, akan menjadi penghargaan bagi para santri. Ini bisa menjadi hari bersejarah. "Kami minta Bapak Prabowo-Hatta tidak membiarkan perilaku anti santri dari pernyataan Fahri yang tidak bermoral," tutupnya.
(hyk)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7281 seconds (0.1#10.140)