Hatta Rajasa Kampanye di Pulau Dewata

Jum'at, 06 Juni 2014 - 13:57 WIB
Hatta Rajasa Kampanye...
Hatta Rajasa Kampanye di Pulau Dewata
A A A
BALI - Calon Wakil Presiden (Cawapres) Hatta Rajasa melanjutkan rangkaian kampanye terbuka di Bali, setelah sebelumnya berkampanye di Banten.

Berdasarkan jadwal yang didapatkan Sindonews, sebelum berkampanye, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) itu akan mengunjungi sejumlah tempat, di antaranya Pasar Seni di Kuta, Bali, sekitar pukul 11.30 WITA dan dilanjutkan salat Jumat.

Setelah itu, mantan Menteri Koordinator bidang Perekonomian itu akan mengunjungi Pasar Seni di Badung, sekitar pukul 14.30 WIB waktu setempat. Sementara jadwal kampanye terbuka Hatta diagendakan pukul 15.30 WITA di Monumen Perjuangan Rakyat Bali Renon.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1072 seconds (0.1#10.140)