PAN juga kepincut koalisi dengan PDIP
A
A
A
Sindonews.com - Dalam perebutan kursi presiden dan wakil presiden, komunikasi politik antarpartai politik akan semakin intensif. Setiap parpol harus membangun kekuatan yang lebih besar untuk merebut kekuasaan. Koalisi pun menjadi pilihan politik yang tidak terelakan.
Tidak heran jika wacana koalisi sudah bermunculan, meskipun Pemilihan Legislatif (Pileg) 2014 belum digelar. Setelah Partai Golkar yang ingin berkoalisi dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), kini keinginan yang sama juga diungkapkan Partai Amanat Nasional (PAN)
Wakil Sekretaris Jenderal DPP PAN Teguh Juwarno tidak menampik adanya suara-suara yang mengingkan partainya berkoalisi dengan partai berlambang kepala banteng moncong putih itu.
"Sudah menjadi pembahasan informal (berkoalisi dengan PDIP) di internal PAN. Ada yang pro dan kontra, namun yang mendukung semakin kuat," kata Teguh saat dihubungi wartawan, Rabu (5/2/2014).
Menurut Teguh. hampir setiap partai akan berkoalisi untuk bisa mengajukan capres, begitu juga PAN. "Hitungan kami untuk Pilpres 2014 kemungkinan besar capres harus diusung koalisi parpol. kuncinya hasil pileg nanti. Kalau komunikasi politik sudah dijalin intensif," katanya.
Teguh memastikan hampir tak ada kendala yang bisa menghalangi rencana koalisi antara partai pimpinan Hatta Rajasa ini dengan Megawati Soekarnoputri. Kendati begitukepastian dengan siapa PAN akan berkoalisi, kata dia, masih menunggu hasil pemilu legislatif.
"Yang pasti nyaris tidak ada kendala yang prinsipil terkait kedekatan kedua partai selama ini. Komunikasi politik sudah, kesepakatan politiknya setelah pileg," katanya.
Berita:
PDIP ogah pikirkan koalisi
Partai Golkar ngebet koalisi dengan PDIP
Tidak heran jika wacana koalisi sudah bermunculan, meskipun Pemilihan Legislatif (Pileg) 2014 belum digelar. Setelah Partai Golkar yang ingin berkoalisi dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), kini keinginan yang sama juga diungkapkan Partai Amanat Nasional (PAN)
Wakil Sekretaris Jenderal DPP PAN Teguh Juwarno tidak menampik adanya suara-suara yang mengingkan partainya berkoalisi dengan partai berlambang kepala banteng moncong putih itu.
"Sudah menjadi pembahasan informal (berkoalisi dengan PDIP) di internal PAN. Ada yang pro dan kontra, namun yang mendukung semakin kuat," kata Teguh saat dihubungi wartawan, Rabu (5/2/2014).
Menurut Teguh. hampir setiap partai akan berkoalisi untuk bisa mengajukan capres, begitu juga PAN. "Hitungan kami untuk Pilpres 2014 kemungkinan besar capres harus diusung koalisi parpol. kuncinya hasil pileg nanti. Kalau komunikasi politik sudah dijalin intensif," katanya.
Teguh memastikan hampir tak ada kendala yang bisa menghalangi rencana koalisi antara partai pimpinan Hatta Rajasa ini dengan Megawati Soekarnoputri. Kendati begitukepastian dengan siapa PAN akan berkoalisi, kata dia, masih menunggu hasil pemilu legislatif.
"Yang pasti nyaris tidak ada kendala yang prinsipil terkait kedekatan kedua partai selama ini. Komunikasi politik sudah, kesepakatan politiknya setelah pileg," katanya.
Berita:
PDIP ogah pikirkan koalisi
Partai Golkar ngebet koalisi dengan PDIP
(dam)