Masalah perbatasan, RI-Malaysia sepakat tingkatkan negosiasi

Kamis, 19 Desember 2013 - 14:51 WIB
Masalah perbatasan,...
Masalah perbatasan, RI-Malaysia sepakat tingkatkan negosiasi
A A A
Sindonews.com - Sejumlah isu dibahas dalam pertemuan bilateral antara Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), dengan Perdana Menteri (PM) Malaysia Najib Tun Abdul Razak di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (19/12/2013).

Salah satu diantaranya, yakni isu perbatasan antara Negara Indonesia dengan Malaysia. "Isu perbatasan selalu kami bahas dengan semangat yang baik, dengan tujuan untuk mencari solusi, konklusi dari negosiasi dan semuanya dilaksanakan dengan niat baik. Semangat persabahatan dan secara damai. Progresnya ada," ujar Presiden SBY, di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (19/12/2013).

Dalam hal ini, dia mengatakan bahwa Indonesia dengan Malaysia sepakat untuk meningkatkan negosiasi secara khusus.

"Agar ada percepatan dan ada konklusi dalam waktu yang kami harapkan. Tentu para menteri terkait akan menindak lanjuti, apa yang kami bicarakan pada hari ini," katanya.

Lebih lanjut dia mengatakan, persoalan yang sering terjadi di tahun-tahun yang lalu, yakni insiden antara nelayan dengan petugas keamanan, baik nelayan Indonesia dengan petugas keamanan Malaysia maupun sebaliknya.

"Alhamdulillah dengan MoU yang kami capai, insiden itu hampir tidak terjadi lagi. Kami ingin ini menjadi satu modal bernegosiasi. Kami bisa mengeluarkan aturan yang baik, dengan demikian perlindungan bagi nelayan Indonesia dan Malaysia bisa diberikan," imbuhnya.

"Artinya, kalau ada sesuatu secara persuasif, kami beritahu bahwa tempat itu misalnya tidak tepat untuk dimasuki. Ini solusi yang kami tempuh dan itu baik," kata SBY.

Baca juga negeri serumpun tolak penyadapan.
(stb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0824 seconds (0.1#10.140)