Konflik horizontal kemungkinan muncul di Pemilu 2014

Minggu, 17 November 2013 - 14:26 WIB
Konflik horizontal kemungkinan muncul di Pemilu 2014
Konflik horizontal kemungkinan muncul di Pemilu 2014
A A A
Sindonews.com - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Patrice Rio Capella meyakini, konflik horizontal menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2014 tidak akan terjadi jika penyelenggara pemilu tidak melakukan penyimpangan.

"Kalau proses penyelenggaraan pemilunya menyimpang, di bawah pasti akan ada kerusuhan," kata Patrice di Galeri Cafe TIM, Cikini, Jakarta Pusat, Minggu (17/11/2013).

Karena menurut Patrice, jika para penyelenggara pemilu 2014 mendatang diketahui kerap melakukan penyimpangan-penyimpangan, maka dapat dipastikan bahwa hal tersebut akan memancing timbulnya konflik horizontal di daerah-daerah.

"Tentu itu akan memancing adanya konflik," tegas Patrice.

Untuk itu, Patrice berharap Komisi Pemilihan Umum (KPU) berlaku jujur dan adil tanpa ada intervensi dari pemerintah maupun Partai Politik tertentu.

"Kita berharap jalannya pemilu nanti bisa jujur dan adil, yang kalah harus dapat menerima kekalahannya," pungkas Patrice.

Pemilu 2014 penuh polemik, masyarakat makin jengah
(lal)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9448 seconds (0.1#10.140)