Ini internal PKS yang berpeluang jadi capres

Jum'at, 08 November 2013 - 14:44 WIB
Ini internal PKS yang...
Ini internal PKS yang berpeluang jadi capres
A A A
Sindonews.com - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) berharap partainya bisa mengusung calon presiden (capres) untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014.

Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PKS, Mahfudz Siddiq mengutarakan kalau dirinya tak mempersoalkan siapa saja capres yang diajukan dari partainya. Namun, dirinya menguraikan peluang capres yang bisa maju dari partai yang dipimpin Anis Matta tersebut.

"Biasanya yang peluang dijadikan capres lewat syuro adalah ketua lembaga tinggi partai, seperti Presiden DPP, Pak Anis Matta, Ketua Majelis Pertimbangan Pusat PKS Untung Wahono dan Ketua Dewan Syariah Surahman Hidayat. Tiga orang itu yang paling berpeluang dari unsur pusat (partai)," kata Mahfudz di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Jumat (8/11/2013).

Ketua Komisi I ini melanjutkan, peluang lain capres dari PKS adalah mereka yang saat ini menjabat sebagai kepala daerah dan memiliki prestasi.

"Lalu yang peluang lainnya adalah kader PKS yang menjabat sebagai kepala daerah dan dianggap mumpuni. Misalnya, Aher (Gubernur Jawa Barat), ada juga Pak Gatot," pungkasnya.

Baca berita:
Nama Anis Matta mencuat untuk jadi Capres PKS
(kri)
Berita Terkait
PKS Gelontorkan Bantuan...
PKS Gelontorkan Bantuan untuk Warga Jateng
PKS Akui Anies Baswedan...
PKS Akui Anies Baswedan Potensial Jadi Capres 2024
Profil Singkat 3 Kader...
Profil Singkat 3 Kader PKS yang Berpeluang Ramaikan Pilpres 2024
PKS Masih Fokus Perjuangkan...
PKS Masih Fokus Perjuangkan Kadernya Jadi Capres 2024
Anis Buka-bukaan soal...
Anis Buka-bukaan soal Misi Besar PKS
Rocky Gerung: Bayangkan...
Rocky Gerung: Bayangkan kalau Misalnya yang Menang Tiba-Tiba PKS, Oligarki Kocar-kacir
Berita Terkini
Kejagung Geledah dan...
Kejagung Geledah dan Blokir Aset Tersangka TPPU Zarof Ricar
34 menit yang lalu
Jelang Pemungutan Suara...
Jelang Pemungutan Suara Ulang di Boven Digoel, Michael Sianipar: Perindo Hadir Total
1 jam yang lalu
Partai Perindo Mulai...
Partai Perindo Mulai Fokus Kembangkan Kekuatan di Wilayah Urban
2 jam yang lalu
AFI Minta Pemerintah...
AFI Minta Pemerintah Perkuat Produk Lokal dan Pengawasan Barang Impor
2 jam yang lalu
Dosen dan Mahasiswa...
Dosen dan Mahasiswa Minta Revisi UU Penyiaran Segera Dilakukan
2 jam yang lalu
DPR Apresiasi Pemerintahan...
DPR Apresiasi Pemerintahan Prabowo Dorong Pemerataan Pembangunan Luar Pulau Jawa
4 jam yang lalu
Infografis
3 Fakta Ledakan Pelabuhan...
3 Fakta Ledakan Pelabuhan Terbesar Iran yang Menggemparkan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved