Gagal ikut Konvensi Demokrat, Jumhur belum dirilik parpol

Sabtu, 26 Oktober 2013 - 18:41 WIB
Gagal ikut Konvensi...
Gagal ikut Konvensi Demokrat, Jumhur belum dirilik parpol
A A A
Sindonews.com - Setelah tidak dilirik Partai Demokrat untuk dijadikan peserta Konvensi Capres, Kepala BNP2TKI Jumhur Hidayat, tampak malu-malu untuk mengungkap rencana pencapresan dirinya.

"Saya santai saja," ujar Jumhur di Hotel Horison, Kota Bandung, Jawa Barat, Sabtu (26/10/2013).

Disinggung apakah sudah ada komunikasi politik dengan partai lain, yang akan mengusungnya. Jumhur menutupinya. "Belum, belum ada. Kalaupun ada, enggak usah saya omongin," kata Jumhur.

Ia tampak tenang soal rencana pencapresan dirinya. Sebab masih ada waktu untuk menentukan langkah berikutnya. "Pemilu kan masih lama," cetusnya.

Jumhur sendiri didukung kalangan buruh dan tokoh-tokoh Sunda untuk jadi capres. Bahkan beberapa bulan lalu buruh se-Jawa Barat mendukungnya, untuk maju dalam Konvensi Capres Partai Demokrat.

Tapi namanya justru tidak masuk sebagai peserta konvensi. Ia menilai, banyaknya dukungan baginya tak lepas dari kerinduan mereka, khususnya orang Sunda agar ada salah seorang dari mereka jadi pemimpin di tingkat nasional.

Apalagi dari sejumlah nama capres yang saat ini mencuat, tidak satu pun dari mereka berlatar belakang orang Sunda. Itu yang mendorong mereka menyokong orang Sunda untuk tampil pada Pemilu 2014.

Karena tidak lolos sebagai peserta konvensi, praktis Jumhur harus didukung partai lain untuk maju dalam pencapresan. "Faktanya harus melalui partai politik," tuturnya.

Saat ini, tergantung dari partai politik yang ada. Apakah akan memberi kesempatan pada orang Sunda untuk memimpin atau tidak.

"Saya enggak tahu orangnya (yang akan diusung), silahkan anda cari," pungkas Jumhur.

Klik di sini untuk berita terkait.
(stb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0632 seconds (0.1#10.140)