Panglima TNI perintahkan prajurit lebih dekat ke masyarakat
A
A
A
Sindonews.com - Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) Jenderal TNI Moeldoko menegaskan, bahwa TNI akan lebih mendekatkan diri kepada masyarakat sesuai dengan Tema Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke 68 yakni 'Profesional, Militan, Solud dan Bersama Rakyat'.
"Berkaitan dengan tema yang kami sepakati hari ini, adalah profesional, militan, solid dan bersama rakyat. Kita akan lebih dekat kepada masyarakat kali ini," kata Moeldoko di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Kamis (3/10/2013).
Menurut Moeldoko, memang sudah menjadi kewajiban bagi TNI untuk berdiri bersama rakyat. Karena doktrin TNI adalah keamanan rakyat semesta.
"TNI tidak bermakna apabila tidak bersama dengan rakyat, doktrin TNI adalah keamanan rakyat semesta. Itu sudah menjadi tekad bagi TNI," papar Moeldoko.
Klik di sini untuk berita terkait.
"Berkaitan dengan tema yang kami sepakati hari ini, adalah profesional, militan, solid dan bersama rakyat. Kita akan lebih dekat kepada masyarakat kali ini," kata Moeldoko di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Kamis (3/10/2013).
Menurut Moeldoko, memang sudah menjadi kewajiban bagi TNI untuk berdiri bersama rakyat. Karena doktrin TNI adalah keamanan rakyat semesta.
"TNI tidak bermakna apabila tidak bersama dengan rakyat, doktrin TNI adalah keamanan rakyat semesta. Itu sudah menjadi tekad bagi TNI," papar Moeldoko.
Klik di sini untuk berita terkait.
(stb)