Usut Century, Abraham minta didoakan

Rabu, 11 September 2013 - 13:24 WIB
Usut Century, Abraham...
Usut Century, Abraham minta didoakan
A A A
Sindonews.com - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad menegaskan hingga kini pengusutan kasus bailout Bank Century terus dilakukan, Ia pun meminta doa agar tak ada gangguan dalam penuntasan perkara itu.

"Doakan saja kita bisa selamat sehingga kita bisa menyelesaikan kasus ini secara komprehensif," kata Abraham saat rapat dengan Tim Pengawas (Timwas) Century di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (11/9/2013).

Dalam kesempatan itu, Ia kembali menyampaikan kalau kasus Century bukan satu-satunya yang lama pada proses penyelesaiannya, namun sejumlah perkara juga serupa, karenanya dirinya minta semua pihak bersabar.

"Kasus Century bukan satu kasus yang lama. Seperti kasus Ratna Dewi Umar juga sama (lamanya)," terangnya.

Terakhir, pria asal Makassar ini juga menegaskan agar semua pihak tak perlu khawatir mengenai keberanian KPK dalam mengusut siapa-siapa saja aktor dibalik perkara senilai Rp6,7 triliun tersebut.

"Tidak usah khawatir kami juga seperti menetapkan menteri menjadi tersangka yang konon kata bapak anggota dewan adalah anak emasnya," tuntasnya.
(lal)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0903 seconds (0.1#10.140)