Empat pilar kebangsaan warisan politik Taufiq Kiemas

Minggu, 09 Juni 2013 - 02:44 WIB
Empat pilar kebangsaan...
Empat pilar kebangsaan warisan politik Taufiq Kiemas
A A A
Sindonews.com - Almarhum Taufiq Kiemas rupanya tak mau sekedar duduk diam saja menjadi Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) periode 2009-2014.

Politikus senior PDI Perjuangan ini meninggalkan jejak dengan memberikan buah pikiran soal empat pilar kebangsaan. Empat pilar kebangsaan yang menjadi buah pikiran original suami Megawati Soekarnoputri ini yakni, Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika, UUD 1945, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Kiemas mengajak MPR sebagai lembaga negara dan jajaran pimpinannya untuk mensosialisasikan gagasannya kepada bangsa Indonesia.

Dalam pidato ilmiahnya yang berjudul Empat Pilar Kehidupan Berbangsa dan Bernegara Sebagai Sumber Moralitas dan Hukum Nasional, dalam rangka penganugerahan gelar doktor kehormatan (Honoris Causa) oleh Universitas Trisaksi di Gedung Nusantara IV, Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta, Minggu 10 Maret 2013, Kiemas menjelaskan gagasannya tersebut.

Menurutnya, konsepsi Empat Pilar merupakan sumber moralitas dan hukum. Penyebutan Empat Pilar tidaklah dimaksudkan keempat pilar tersebut memiliki kedudukan yang sederajat.

Pancasila tetap diposisikan sebagai dasar dan ideologi negara yang berkedudukan di atas tiga pilar lainnya

Gagasan menelurkan empat pilar kebangsaan ini, kata Kiemas, dilatarbelakangi perkembangan kebangsaan Indonesia di era Reformasi. Era ini tidak hanya berdampak positif dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, namun juga berdampak pada tantangan yang harus ada solusinya.

Kiemas meminta buah pikirannya ini bisa dijabarkan dan menjiwai semua peraturan perundangan, institusi pendidikan, pertahanan, dan semua sendi kehidupan bernegara.

Untuk mensukseskan konsepsi empat pilar kebangsaan, alumni Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) ini mengharuskan semua penyelenggara negara untuk ikut mendukung dan melaksanakan sosialisasi.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8043 seconds (0.1#10.140)