Jokowi figur potensial di bursa capres

Senin, 29 April 2013 - 15:09 WIB
Jokowi figur potensial...
Jokowi figur potensial di bursa capres
A A A
Sindonews.com - Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo alias Jokowi masih menjadi tokoh nomor satu yang berpeluang di bursa calon presiden (capres) untuk Pemilihan Umum (Pemilu) 2014.

Pakar komunikasi politik dari Universitas Indonesia (UI), Effendi Ghazali menilai, mantan Wali Kota Solo itu mempunyai pergerakan sosial yang tinggi dan bisa dijadikan modal kuat jika maju menjadi capres.

"Pasti kalau soal itu (pergerakan sosial) Jokowi," kata Effendi di Four Seasons, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (29/4/2013).

Dilanjutkan dia, sekali pun Jokowi memiliki tim media untuk meningkatkan popularitasnya, hal itu tidak terlalu membantu. Karena dirinya memiliki pergerakan sosial yang jauh lebih bisa meningkatkan elektabilitasnya. "Memang sekalipun dia ada 200 orang bergerak di media, jadi jangan lihat dari akunnya, tetapi pergerakan sosialnya," tegasnya.

Karena itu, dia pun mengimbau, untuk maju menjadi capres tidak hanya modal popularitas di masyarakat, melainkan butuh pergerakan sosial untuk mendapatkan hati masyarakat. "Sekarang hitsnya itu bisa didapatkan banyak dengan mudah, kita harus lihat pergerakan sosial mereka di masyarakat, dan Jokowi menurut saya saat ini masih memiliki hal itu," tuntasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0889 seconds (0.1#10.140)