Setelah milad, PKS siap lepas landas
A
A
A
Sindonews.com - Puncak Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) di Semarang 20 April besok diakhiri dengan perayaan Milad PKS ke-15.
Menurut Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PKS Mahfudz Siddiq, rangkaian acara tersebut bagian dari konsolidasi partai menjelang Pilkada Jawa Tengah dan Pemilu 2014 nanti.
"Milad ke-15 adalah puncak tahapan konsolidasi PKS dengan capaian terbangunnya kembali soliditas kader dan struktur di semua wilayah," ujar Mahfudz Siddiq kepada wartawan, Jumat (19/4/2013).
PKS semakin percaya diri setelah menang di beberapa pilkada seperti Jawa Barat dan Sumatera Barat. Hal itu menjadi bukti pulihnya kepercayaan publik terhadap PKS setelah mantan Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq terseret kasus dugaan suap impor daging sapi.
Menangnya beberapa kader PKS sebagai kepala daerah menunjukan proses konsolidasi sudah hampir matang sebagai desain pemenangan Pemilu 2014, sehingga saat ini PKS sudah siap menuju target tiga besar.
"Sekarang PKS memasuki tahap siap lepas landas menuju tiga besar," tukasnya.
Menurut Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PKS Mahfudz Siddiq, rangkaian acara tersebut bagian dari konsolidasi partai menjelang Pilkada Jawa Tengah dan Pemilu 2014 nanti.
"Milad ke-15 adalah puncak tahapan konsolidasi PKS dengan capaian terbangunnya kembali soliditas kader dan struktur di semua wilayah," ujar Mahfudz Siddiq kepada wartawan, Jumat (19/4/2013).
PKS semakin percaya diri setelah menang di beberapa pilkada seperti Jawa Barat dan Sumatera Barat. Hal itu menjadi bukti pulihnya kepercayaan publik terhadap PKS setelah mantan Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq terseret kasus dugaan suap impor daging sapi.
Menangnya beberapa kader PKS sebagai kepala daerah menunjukan proses konsolidasi sudah hampir matang sebagai desain pemenangan Pemilu 2014, sehingga saat ini PKS sudah siap menuju target tiga besar.
"Sekarang PKS memasuki tahap siap lepas landas menuju tiga besar," tukasnya.
(lns)