PPP timbang Mahfud, PKS sebut Dahlan

Kamis, 29 Desember 2011 - 14:37 WIB
PPP timbang Mahfud, PKS sebut Dahlan
PPP timbang Mahfud, PKS sebut Dahlan
A A A
Sindonews.com - Jika, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menilai sosok Menteri Negera (Meneg) BUMN Dahlan Iskan layak untuk menjadi calon presiden. Berbeda dengan Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Partai berlambang Kabah ini berpeluang besar menjagokan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD.

Mahfud dinilai tokoh di luar kalangan Partai Politik (Parpol) yang berpeluang untuk maju dari PPP. "Yang masuk di luar parpol, Mahfud MD," ujar Ketua Bidang Komunikasi DPP PPP Arwani kepada wartawan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (29/12/2011).

Diakuinya, banyak tokoh yang dikenal masyarakat dari kalangan parpol. Misalnya Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputeri, Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie, dan Ketua Dewan Pembina Gerindra Prabowo Subianto.

"2014 nanti akan menjadi pemilihan yang menarik, di PPP belum ada yang beredar. Saat ini masih didominasi oleh Partai seperti Ical Mega dan Prabowo. Tapi peluang bagi calon non parpol masih terbuka," tukasnya.

Sampai saat ini, partainya terus menimbang-nimbang tokoh yang paling cocok dan pantas untuk didorong oleh PPP sebagai Calon Presiden (Capres) 2014 mendatang. Termasuk tokoh dari kalangan akademisi, seperti Rektor Universitas Paramadina, Anis Baswedan. "Tapi Anis belum bisa dikatakan memiliki peluang," terangnya.

Anggota DPR ini menambahkan, Kertua Umum partainya sendiri, yaitu Suryadharma Ali juga salah satu di antara tokoh yang memiliki peluang. Namun, sejumlah nama yang disebutkan tadi, akan dibahas pada Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) Februari 2012 mendatang di Jawa Timur.

"Masih jauh, Februari akhir nanti akan dibahas pada Mukernas. Hasil survie akan dibahas pada Mukernas terkait nama-nama yang sudah disebar ke DPW dan DPC," tutupnya.

Sementara PKS juga tengah menimbang sejumlah tokoh lainnya selain Dahlan Iskan, termasuk di antaranya Mahfud MD. Dia menegaskan, partainya tidak penutup peluang kalangan luar partai untuk maju sebagai Capres mendatang.

"Pak Mahfud MD juga pantas untuk nyapres," ucap Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKS Anis Matta.

Sementara itu, mengenai alasan mengapa pihaknya menominasikan Dahlan Iskan sebagai salah satu tokoh yang layak diusung, Wakil Ketua DPR ini tak menyebutkan. "Kami kira Dahlan Iskan memang layak untuk maju sebagai Capres," ucapnya.
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7339 seconds (0.1#10.140)