Tito Persilakan Pemprov Gelar Rapat di Daerah Terdampak Corona

Kamis, 27 Februari 2020 - 13:42 WIB
Tito Persilakan Pemprov...
Tito Persilakan Pemprov Gelar Rapat di Daerah Terdampak Corona
A A A
JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian mempersilakan pemerintah provinsi (pemprov) yang ingin menyelenggarakan rapat di daerah-daerah terdampak virus corona. Dia mengatakan hal ini sudah mendapat persetujuan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Bahkan, saya bertanya apakah provinsi yang melaksanakan rapat di daerahnya dalam rangka solidaritasnya bisa ke daerah terdampak tiga bulan ke depan boleh melaksanakan rakor di daerah seperti Bali, Manado dan Kepri. Kata pak presiden bagus silakan. Jadi tidak hanya pemerintah pusat, tapi provinsi," kata Tito di Nusa Dua Convention Center Bali, Kamis (27/2/2020).

Adanya virus corona memang membuat sektor pariwisata di beberapa daerah lesu. Tito pun menggenjot wisatawan domestik untuk membantu menggairahkan sektor pariwisata. "Kita harapkan kalau semua bergerak dengan potensi wisatawan dalam negeri, ini bisa kita tutup (kehilangan turis mancanegara)," ungkapnya. (Baca Juga: Jurus Insentif untuk Gairahkan Pariwisata).

Seperti diketahui, dalam rapat terbatas Presiden Joko Widodo (Jokowi) memerintahkan untuk memaksimalkan kegiatan meetings, incentives, conferences, and exhibitions (MICE) di daerah-daerah terdampak virus corona. Tiga daerah yang paling terdampak adanya virus corona adalah Bali, Sulawesi Utara, dan Kepulauan Riau.
(zik)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1561 seconds (0.1#10.140)