Tiba di Rumah Duka, Gus Ipang Langsung Pimpin Salat Jenazah Gus Sholah

Senin, 03 Februari 2020 - 00:30 WIB
Tiba di Rumah Duka,...
Tiba di Rumah Duka, Gus Ipang Langsung Pimpin Salat Jenazah Gus Sholah
A A A
JAKARTA - Jenazah KH Salahuddin Wahid alias Gus Sholah tiba di rumah duka, Jalan Bangka Raya Nomor 2 C, Tendean, Jakarta Selatan pada Minggu (2/2/2020) sekitar pukul 23.52 WIB. Jenazah langsung disambut ribuan petakziyah.

Tak berselang lama, jenazah langsung disalatkan secara bergiliran. Untuk salat jenazah tahap pertama langsung diimami putra almarhum, Gus Ipang Wahid. Dalam sambutannya mewakili keluarga sesaat setelah salat jenazah, Gus Ipang mengucapkan terima kasih kepada seluruh petakziyah yang telah meluangkan waktu dan tenaga untuk mengantarkan kepulangan almarhum Gus Sholah.

"Beliau berpulang beberapa jam yang lalu dan beliau telah dimandikan. Kita baru saja mensalatkan," tuturnya.

Rencananya, jenazah akan diterbangkan ke Jombang, Jawa Timur pada Senin (3/2/2020) pagi sekitar pukul 08.30 WIB melalui Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta menuju Surabaya dan selanjutnya dibawa ke Jombang.

"Mewakili keluarga saya menghaturkan ribuan terima kasih kepada para ulama, masayih, habaib, asatid yang tak bisa saya sebut satu persatu. Terima kasih tak terhingga Bapak Ibu meluangkan waktu untuk mengantarkan kepulangan almarhum dan mohon maaf bila ada hal-hal yang tidak berkenan selama kami menerima Bapak Ibu," terangnya.

Pihak keluarga juga membuka diri apabila ada tanggungan utang piutang almarhum semasa hidup untuk menghubungi pihak keluarga. Usai disalatkan, kemudian dilakukan pembacaan doa, yasin dan tahlil bersama.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1120 seconds (0.1#10.140)